Mohon tunggu...
Supli Rahim
Supli Rahim Mohon Tunggu... Dosen - Pemerhati humaniora dan lingkungan
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Jika Saja Pancasila Itu Diamalkan

7 November 2019   04:28 Diperbarui: 7 November 2019   04:48 189
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bismillah, Alhamdulillah. Bersyukur karena bangsa kita yang besar ini dianugerahi nikmat yang banyak, nikmat itu yang utama adalah keyakinan yang benar. Bangsa kita diberi butir-butir Pancasila. Maka, seandainya saja Pancasila itu dipedomani adalah bahasan tulisan ini.

Pancasila itu sesungguhnya adalah hadiah terbesar dari Allah untuk penduduk bumi. Isi Pancasila itu hanya dua,  keyakinan kepada Tuhan YME yakni sila pertama. Sedangkan sila kedua sampai kelima itu wujud dari amal Sholeh..

Manusia paripurna hanya wujud jika ada keyakinan yang benar dan jika ada amal-amal yang benar, Soleh dan benar.

Maka jika saja sila-sila dipedomani dengan baik maka negara kita akan menjadi surga di muka bumi 

Jika saja sila pertama dipedomani, tak kan pernah ada issu radikal, issu cadar, issu celana cingkrang. Kenapa? Karena negara menjamin setiap warga negara untuk menjalankan syariat agamanya masing-masing.

Jika saja sila pertama diterapkan, maka tidak akan ada orang Indonesia yang tidak punya adab, tidak ada yang mau menang sendiri, yang mau hebat sendiri, yang sok kuasa sendiri. Kenapa? Karena ada Tuhan Yang Maha Esa. Ada Tuhan Yang Maha Kuasa. Di atas langit ada langit.

dokumentasi pribadi
dokumentasi pribadi
Jika saja Pancasila diterapkan maka seorang bernama Mad Nur dari Sungai rengas Pulokerto Gandus Palembang tidak akan sengsara, rumah hampir roboh, hanya jadi buruh tani seumur hidup. Karena ada persatuan Indonesia. Rakyat Indonesia yang lain menjadi peduli dengan mengumpulkan uang Rp 100 ribu akan terbangunlah rumah Mad Nur. Banyak sekali orang seperti Mad Nur ini di sekitar kita.

dokumentasi pribadi
dokumentasi pribadi
Jika saja Pancasila diterapkan maka tidak ada yang putus sekolah karena tidak bisa membeli seragam sekolah seperti yang terjadi di sebuah pulau di negeri ini. Mengapa? Karena akan ada subsidi silang. Yang kaya membayarkan keperluan yang  miskin.

Jika saja Pancasila diterapkan takkan ada orang miskin di Indonesia karena orang kaya akan menyisihkan sebagian hartanya untuk pendidikan anak orang miskin, untuk menyekolahkan anak-anak orang miskin, akan membangun jalan dan sebagainya. 

Pendek kata Pancasila mesti diterapkan bukan hanya slogan semata. Para founding fathers republik ini sudah meletakkan dasar negara yang hebat, yang kuat dan bermartabat dengan catatan kita terapkan secara baik dan benar, konsisten dan konsekuen.

Semoga saja segera terwujud. 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun