Mohon tunggu...
Stanley Asyer Francisco
Stanley Asyer Francisco Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

membaca

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Destinasi Wisata Next Level Kota Batam

2 Januari 2023   15:23 Diperbarui: 2 Januari 2023   15:49 197
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

DESTINASI WISATA NEXT LEVEL
Nama : Stanley Asyer Francisco Tay
NPM : 2246024
Fakultas Ekonomi
Email : 2246024.stanley@uib.edu
ABSTRAK

Destinasi adalah tempat yang menjadi tujuan perjalanan atau wisata seseorang. Destinasi dapat berupa negara, kota, atau tempat wisata yang memiliki keunikan dan daya tarik yang menarik bagi para wisatawan. Banyak orang yang suka bepergian ke destinasi-destinasi yang memiliki panorama alam yang indah, budaya yang kaya, atau sejarah yang menarik. Destinasi juga dapat berupa tempat-tempat yang memiliki fasilitas rekreasi seperti taman bermain, waterpark, atau tempat hiburan lainnya. Next Level Coffee & Beachfront Bar Batam adalah wilayah yang dekat dengan laut. Di tempat ini banyak di temukan berbagai tempat nongkrong yang hits dan menarik. Tempat hangout yang cocok untuk menikmati akhir pekan dan hari libur. Next Level Coffee & Beachfront Bar merupakan obyek wisata terbaru berupa sajian kuliner dengan tempat nongkrong atau kafe baru yang memiliki vibes ala beach club di Batam. Destinasi tersebut merupakan destinasi yang menarik dan cocok untuk kalangan anak muda, karena memiliki tempat yang aesthetic dan instragramable. Pilihan makanan dan minuman yang tersedia cukup variatif. Pelayanan yang diberikan oleh karyawan kafe ini juga ramah dan cepat, sehingga para pelanggan merasa nyaman dan senang saat berkunjung ke kafe ini.
Kata Kunci : Destinasi, Nongkrong, Kafe
ABSTRACT
A destination is a place that is the destination of a person's trip or tour. Destinations can be countries, cities, or tourist attractions that have uniqueness and attractive attractions for tourists. Many people like to travel to destinations that have beautiful natural panoramas, rich culture, or interesting history. Destinations can also be places that have recreational facilities such as playgrounds, waterparks, or other entertainment venues. Next Level Coffee & Beachfront Bar Batam is an area close to the sea. In this place, many are found various hit and interesting hangouts. A great hangout place to enjoy weekends and holidays. Next Level Coffee & Beachfront Bar is the latest tourist attraction in the form of culinary offerings with hangouts or new cafes that have beach club-style vibes in Batam. This destination is an interesting destination and suitable for young people, because it has an aesthetic and instragramable place. The choice of food and drinks available is quite varied. The service provided by the employees of this caf is also friendly and fast, so that customers feel comfortable and happy when visiting this caf.
Key Word : Destination, Hangout, Caf
1.METODE PENELITIAN
Metode penelitian yang digunakan di dalam penilitian ini adalah penelitian kualitatif, data kualitatif merupakan data yang berbentuk non-angka, biasanya diperoleh melalui wawancara secara langsung dengan narasumber, rekaman baik diperoleh secara langsung atau tidak langsung, Metode penelitian kualitatif bersifat subjektif dari sudut pandang partisipan secara deskriptif sehingga hasilnya tidak dapat digeneralisasikan. Dengan kata lain, metode riset ini lebih bersifat memberikan gambaran secara jelas suatu permasalahan sesuai dengan fakta di lapangan. Sumber daya yang digunakan menggunakan data primer yang dikutip dari buku Riset Sumber Daya Manusia (2005) karya Istijanto, berikut pengertian data primer: "Data primer adalah data yang diperoleh langsung dari sumbernya atau pihak pertama." Jenis data ini dikumpulkan langsung oleh peneliti untuk kemudian diolah, dianalisis, dan dibuat kesimpulannya dan menggunakan Sumber daya data sekunder yang menggunakan objek penilitian melalui sumber lainnya, biasanya perolehan data sekunder ini dapat berupa komersial ataupun non-komersial, diantaranya berupa peraturan tertulis atau tidak tertulis, majalah, koran elektronik ataupun kertas, buku-buku teks atau jurnal nasional dan internasional. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah berupa dengan wawancara dan survei. Destinasi wisata Next Level Coffee & Beachfront Bar Batam merupakan salah satu tempat nongkrong yang letaknya ada di daerah Bengkong, tepatnya di pinggir pantai. Menurut survei yang sudah dikumpulkan bahwa tempat destinasi Next Level Coffee & Beachfront Bar Batam mengatakan bahwa destinasi nya sangat seru dan juga menyenangkan, karena makanan dan minuman di destinasi tersebut sangat lezat dan enak, dan destinasi tersebut memiliki banyak sekali atraksi permainan yang dapat digunakan oleh siapa pun, dan memiliki view yang sangat indah karena letaknya yang dekat dengan pantai, disitu juga memiliki angin yang lebat sehingga membuat suasana kafe menjadi sejuk dan tidak terasa panas sama sekali. Tempat destinasi tersebut juga memiliki tempat photoshoot wedding untuk tempat pengambilan foto untuk pernikahan.

2. LATAR BELAKANG
Next Level Coffee & Beachfront Bar Batam adalah wilayah yang dekat dengan laut. Di tempat ini banyak di temukan berbagai tempat nongkrong yang hits dan menarik. Tempat hangout yang cocok untuk menikmati akhir pekan dan hari libur. Next Level Coffee & Beachfront Bar merupakan obyek wisata terbaru berupa sajian kuliner dengan tempat nongkrong atau cafe baru yang memiliki vibes ala beach club Bali di Batam. Kafe baru yang aesthetic view pantai ini baru opening pada 2 September 2022 kemarin yang ramai di kunjungi.

Next Level Coffee & Beachfront Bar Batam ini menawarkan tempat dengan area yang nyaman dan cukup luas. Konsep cafe tropical ala beach club Bali yang aesthtic dengan view pantai dan laut. Tempatnya seru dan mengasikan dengan suasananya yang bikin betah cocok buat ngechill dan menikmati akhir pekan.

Next Level Coffee & Beachfront Bar Batam  berlokasi di kawasan Bengkong Laut, Gold Coast Batam, Kota Batam, Kep. Riau yang memiliki vibes ala beach club Bali yang membuat banyak orang penasaran ingin mengunjunginya. Daya tarik utamanya ini tempat nongkrong baru yang asthtetic dengan suasana tropical ala beach club Bali.

Tempat hangout baru ini memiliki area dengan tempat yang luas dan nyaman, cocok buat hangout atau ngechill bareng teman atau keluarga. Kafe hits ini dengan konsep cafe ala beach club Bali ini di manjakan dengan view pantai dan laut. Dengan design tempatnya yang keren dan instagramable di dominasi area outdoor, Area outdoornya sendiri merupakan tempat favorit, selain karena sejuk dan semilir anginnya yang sepoi sepoi kalian akan di manjakan dengan spot tempat duduk yang beragam. Ada lesehan bean bag, kursi dengan tenda dan ada juga spot rock bar yang berada di pinggir laut. Selain itu ada bangunan minimalis warna putih sebagai bangunan utamanya, terdapat coffee bar dan tempat duduk yang enak buat ngobrol dan hangout.

3. ISI
3.1 PENJELASAN DESTINASI
Destinasi adalah tempat yang menjadi tujuan perjalanan atau wisata seseorang. Destinasi dapat berupa negara, kota, atau tempat wisata yang memiliki keunikan dan daya tarik yang menarik bagi para wisatawan. Banyak orang yang suka bepergian ke destinasi-destinasi yang memiliki panaroma alam yang indah, budaya yang kaya atau sejarah yang menarik. Destinasi juga dapat berupa tempat-tempat yang memiliki fasitilas rekreasi seperti taman bermain, waterpark, atau tempat hiburan lainnya.
Terdapat banyak destinasi wisata di seluruh dunia yang dapat dikunjungi oleh para wisatawan. Beberapa contoh destinasi wisata yang populer di dunia adalah Paris, dengan menara Eiffel-nya yang terkenal, Roma, Italia dengan Colosseum-nya yang megah dan New York, Amerika Serikat dengan gedung-gedung pencakar langitnya yang menakjubkan.
Selain itu, destinasi wisata juga dapat ditemukan di negara-negara tropis seperti Bali, Indonesia dengan pantainya yang indah dan budayanya yang kaya, serta Thailand dengan templenya yang megah dan makanan tradisionalnya yang lezat.
Destinasi wisata juga dapat ditemukan di ngara-negara dengan iklim dingin seperti Swiss dengan pegunungannya yang indah dan olahraga musim dinginnya yang populer, serta Finlandia dengan keindahan alam yang luar biasa dan kebudayaannya yang unik.
Banyak orang yang suka mengunjungi destinasi-destinasi ini untuk menikmati panorama alam yang indah, budaya yang kaya atau sejarah yang menarik. Destinasi juga dapat menjadi tempat untuk berlibur bersama keluarga atau teman-teman, atau bahkan sebagai tujuan pernikahan.
Biasanya, destinasi akan memiliki banyak fasilitas yang disediakan untuk memudahkan wisatawan menikmati wisata tersebut, seperti akomodasi, transportasi, restoran dan lain-lain. Destinasi juga biasanya memiliki atraksi utama atau fitur unggulan yang menjadi daya tarik bagi wisatawan.
Destinasi juga dapat menjadi sumber pendapatan bagi sebuah daerah atau negara, karena wisatawan yang datang akan mengeluarkan uang untuk membeli tiket masuk ke tempat wisata, menginap di hotel, dan membeli makanan atau souvenir di tempat tersebut. Oleh karena itu, pemerintah atau pihak yang bertanggung jawab terhadap destinasi tersebut biasanya akan berusaha menarik wisatawan dengan menyediakan fasilitas yang memadai dan mengelola destinasi dengan baik agar tetap terjaga keasrian dan keindahan tempat tersebut.
3.2 PENJELASAN 5W 1H
     5W 1H adalah sebuah metode yang digunakan untuk mengumpulkan dan menganalisis informasi dengan menjawab pertanyaan-pertanyaan yang terkait dengan "what", "who", "where", "when", "why", dan "how". Metode ini sering digunakan dalam berbagai bidang, termasuk jurnalisme, bisnis, dan pemasaran.
Pertanyaan 5W 1H adalah:
1.What (Apa): Apa yang terjadi? Apa yang harus dilakukan?
2.Who (Siapa): Siapa yang terlibat? Siapa yang harus dilibatkan?
3.Where (Dimana): Dimana kejadian tersebut terjadi? Dimana harus dilakukan?
4.When (Kapan): Kapan kejadian tersebut terjadi? Kapan harus dilakukan?
5.Why (Mengapa): Mengapa kejadian tersebut terjadi? Mengapa harus dilakukan?
6.How (Bagaimana): Bagaimana kejadian tersebut terjadi? Bagaimana harus dilakukan?
Dengan menjawab pertanyaan-pertanyaan ini, kita dapat memahami lebih dalam tentang suatu kejadian atau masalah yang sedang kita hadapi. Metode 5W 1H juga dapat membantu kita dalam membuat keputusan yang tepat dan menentukan langkah-langkah yang harus dilakukan selanjutnya. 5W 1H sering digunakan dalam proses perencanaan dan pengambilan keputusan karena membantu seseorang atau kelompok mengidentifikasi tujuan yang ingin dicapai, faktor-faktor yang harus dipertimbangkan, serta langkah-langkah yang harus dilakukan untuk mencapai tujuan tersebut. Dengan menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut, seseorang atau kelompok dapat membuat rencana yang lebih terperinci dan mengelola sumber daya yang tersedia dengan lebih efektif.
Berikut 5W 1H yang dipertanyakan dari saya untuk penelitian destinasi kali ini.
1.What (Apa) : Apa yang menjadi daya tarik utama destinasi tersebut? Apakah destinasi tersebut merupakan sebuah kota, pantai, gunung atau tempat wisata lainnya?
2.Who (Siapa) : Siapa yang sering berkunjung ke destinasi tersebut? Apakah destinasi tersebut lebih cocok untuk keluarga, pasangan, atau anak-anak?
3.When (Kapan) : Kapan waktu yang paling tepat untuk berkunjung ke destinasi tersebut? Apakah destinasi tersebut lebih indah pada musim kemarau atau musim hujan? Apakah ada perayaan atau acara spesial yang diadakan di destinasi tersebut pada waktu tertentu?
4.Where (Dimana) : Dimana letak geografis destinasi tersebut?
5.Why (Mengapa) : Mengapa orang-orang berkunjung ke destinasi tersebut? Apakah destinasi tersebut memiliki keindahan alam yang luar biasa? Apakah destinasi tersebut manyajikan makanan atau minuman lezat?
6.How (Bagaimana) : Bagaimana cara terbaik untuk berkunjung ke destinasi tersebut?
3.3 KRITIKAN & SARAN
Tempat destinasi yang terletak jauh dari pusat kota yang disebabkan pengunjung untuk susah mengunjungi nya karena yang bukan dari batam harus menggunakan aplikasi pick-up service yaitu grab, gojek, maxim yang akan mengharuskan pengunjung untuk mengeluarkan lebih banyak biaya untuk ke destinasi tersebut dan tidak ada taman bermain di destinasi tersebut yang tidak dapat diberikan kepada orang tua yang membawa anak ke destinasi tersebut. Destinasi tersebut juga tidak muncul di google maps yang dimana susah untuk diketahui oleh orang-orang dari luar batam yang berkunjung ke kota batam untuk mencari tempat destinasi yang menarik.
Saran saya adalah membuat pick-up service khusus untuk para pengunjung supaya dapat mengetahui destinasi tersebut terletak dimana dan membuat taman bermain khusus untuk anak-anak dibawah umur, karena terkadang orang tua juga membutuhkan waktu berduaan daripada menjaga anak mereka pada saat diluar rumah.

4. KESIMPULAN
Sebuah kenyataan yang tidak dapat dipungkiri, bahwa setiap individu tidak bisa berdiri sendiri atau terlepas total dari kumpulannya. Memang merupakan sebuah keharusan yang mutlak bahwa sebagai manusia yang sehat jasmani dan rohani, senantiasa melakukan interaksi dengan orang lain. Berbagai cara dilakukan orang untuk dapat mengadakan kontak dengan orang lain ataupun kelompok lain, mulai dari zaman dahulu hingga zaman sekarang ini. Maka dengan demikian timbullah berbagai paguyuban, organisasi atau kerumunan, yang merupakan manifestasi dari keharusan berkumpul itu. Dari kenyataan ini maka dapat diambil sedikit kesimpulan bahwa masyarakat yang ada di kota maupun pedesaan menyadari kemutlakan manusia untuk selalu berinteraksi dengan sesamanya. Oleh karena itu masyarkat memilih kafe menjadi sebuah tempat desetinasi yang cocok untuk berinteraksi terhadap masyarakat lain, mau itu dari teman yang baru kenal, teman yang dibawa oleh temanmu maupun orang lain yang ingin bergabung kedalam meja yang sama supaya dapat berinteraksi dan saling mengenal satu sama lain.

DAFTAR PUSTAKA
Hidayat, A., Muslihudin, M., & Utami, I. T. (2017). Sistem Pendukung Keputusan Menentukan Lokasi Cafe Baru Suncafe Sebagai Destinasi Wisata Kuliner Di Kabupaten Pringsewu Menggunakan Metode Simple Additive Weighting (SAW). Jurnal TAM (Technology Acceptance Model), 6, 71-79.
Agfianto, T., Antara, M., & Suardana, I. W. (2019). Dampak Ekonomi Pengembangan Community Based Tourism Terhadap Masyarakat Lokal di Kabupaten Malang (Studi Kasus Destinasi Wisata Cafe Sawah Pujon Kidul). Jurnal Master Pariwisata (JUMPA), 259-282.
Shella, W. F. (2020). PENGARUH ANGGARAN DANA DESA DAN EKONOMI PENGEMBANGAN KABUPATEN MALANG TERHADAP PENDAPATAN DESA BERDASARKAN PMK NOMOR. 205/PMK. 07/2019 (STUDI KASUS DESTINASI WISATA CAFE SAWAH PUJON KIDUL) (Doctoral dissertation, Universitas Wijaya Putra).
Purwanto, H., & Kardi, D. C. A. (2021). Memilih Tidak Berubah Sebagai Strategi Pemasaran Ditengah Revolusi Industri Yang Cepat Berubah Demi Keberlangsungan Hidup Dan Citra Destinasi Wisata (Studi Kasus pada Usaha Kecil dan Kafe Sawah Desa Wisata Pujon Kidul Kabupaten Malang). Tirtayasa Ekonomika, 16(1), 125-132.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun