Mohon tunggu...
St Nurul Suciani
St Nurul Suciani Mohon Tunggu... Guru - Pendidik

Jangan berlaku langit karna kita hanya seonggok tanah yg diberi nyawa

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Fun Cooking di Pos Paud Tunas Jantiko Mantab

11 Mei 2024   21:02 Diperbarui: 12 Mei 2024   07:42 136
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi kegiatan kelas /dok. pri

Ayah bunda sudah tahukah apa saja manfaat fun cooking untuk anak-anak?

Aktivitas memasak bukan hanya menjadi hobi bagi orang dewasa, tetapi juga dapat menjadi kegiatan yang sangat menyenangkan dan bermanfaat untuk anak-anak. Fun cooking atau memasak dengan cara yang menyenangkan dan kreatif merupakan cara yang tepat untuk mengajak anak-anak terlibat dalam dunia masak-memasak. Selain menyenangkan, partisipasi anak-anak dalam fun cooking memiliki banyak manfaat positif bagi perkembangan mereka.

Ada banyak Manfaat Kegiatan Fun Cooking untuk Anak-anak

Membuat Roti Bakar/dok. pri
Membuat Roti Bakar/dok. pri

 Berikut adalah beberapa manfaat jika anak-anak ikut fun cooking:


1. Pengenalan Makanan Sehat dan Gizi

Melibatkan anak-anak dalam fun cooking dapat membantu mereka memahami pentingnya gizi serta makanan sehat. Saat memasak bersama, orang tua atau pengasuh guru dapat menjelaskan berbagai jenis bahan makanan, nutrisi apa saja yang terkandung di dalamnya, dan bagaimana makanan tersebut bermanfaat bagi tubuh. Dengan begitu, anak-anak akan lebih sadar tentang pentingnya pola makan seimbang dan gaya hidup sehat.

2. Meningkatkan Keterampilan Motorik

Fun cooking melibatkan berbagai aktivitas fisik, seperti memotong,mengaduk, mencampur, dan memilah bahan makanan. Melalui kegiatan ini, anak-anak dapat meningkatkan keterampilan motorik halus dan kasar mereka. Keterampilan motorik halus diperlukan saat menggenggam dan memegang alat dapur seperti sendok, spatula, atau pisau. Sementara keterampilan motorik kasar berguna saat berdiri, berjalan, atau berpindah tempat. Secara tak langsung, keterampilan motorik mereka semakin terasah.dari acara memasak ini juga anak akan berkembang dari segi bahasa dimana mereka akan mengenal berbagai jenis buah,sayur,bumbu bumbu dan bahan makanan lain yang selama ini belum mereka kenal.

3. Mengasah Kreativitas anak

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun