Mohon tunggu...
SPA FEB UI
SPA FEB UI Mohon Tunggu... Akuntan - Himpunan Mahasiswa Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia

Studi Profesionalisme Akuntan (SPA) Faculty of Economics and Business Universitas Indonesia (FEB UI) is a student organization in FEB UI whose member are its accounting students. SPA FEB UI was established on August 22nd, 1998. Initially, SPA was a place for accounting students to study and focus on accounting studies. Nowadays, SPA has grown to become an organization which is not only a place to study and discuss about accounting issues, but also a place for accounting students to develop themselves through non-academic opportunities. Furthermore, SPA builds networks and relation to other communities, such as universities, small medium enterprise, academicians, and practitioners. Through these project, SPA always tries to give additional values to its stakeholders, especially FEB UI accounting students.

Selanjutnya

Tutup

Money

Press Release: Accounting Talks and Workshop 2021

24 Juli 2021   18:52 Diperbarui: 24 Juli 2021   19:04 378
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pada hari Rabu, 30 Juni 2021 telah dilaksanakan salah satu program kerja tahunan Divisi Accounting Study Studi Profesionalisme Akuntan FEB UI, yaitu Accounting Talks and Workshop. Acara tersebut terdiri dari dua sesi, yaitu sesi talks yang diisi oleh para pembicara serta sesi workshop yang diisi oleh praktisi yang ahli di bidangnya. Acara ini tidak hanya diperuntukkan bagi mahasiswa FEB UI, melainkan juga mahasiswa universitas lain serta kalangan umum. 

Accounting Talks and Workshop periode ini dilaksanakan secara daring melalui platform Zoom. Tema yang diangkat Accounting Talks and Workshop 2021 adalah "The Use of Accounting Information Literacy on Maximizing Investment Climate Potential in Indonesia". Accounting Talks and Workshop periode ini membahas pentingnya literasi informasi akuntansi dalam memaksimalkan potensi investasi di Indonesia. Melalui ATW 2021 ini, diharapkan para peserta mendapatkan ilmu dan wawasan mengenai informasi akuntansi di dunia investasi, serta dapat mempersiapkan diri untuk memanfaatkan momentum perkembangan investasi saat ini.

Foto 1: Acara Accounting Talks and Workshop 2021  yang dibuka oleh Ibu Ancella Hermawan selaku Kepala Departemen Akuntansi FEB UI/dokpri
Foto 1: Acara Accounting Talks and Workshop 2021  yang dibuka oleh Ibu Ancella Hermawan selaku Kepala Departemen Akuntansi FEB UI/dokpri

Acara diawali dengan sambutan dari Ibu Ancella Hermawan selaku Kepala Departemen Akuntansi FEB UI. Kemudian, acara dilanjutkan dengan sambutan dari Chief Executive SPA FEB UI, Mohammad Ilham, yang dilanjutkan dengan sambutan dari Katarina Resita selaku Penanggung Jawab Acara dari Accounting Talks and Workshop 2021. 

Foto 2: Sesi talks pertama oleh Natal Naibaho  dari Indonesia Stock Exchange/dokpri
Foto 2: Sesi talks pertama oleh Natal Naibaho  dari Indonesia Stock Exchange/dokpri

Sesi talks and workshop dari Accounting Talks and Workshop 2021 berhasil menghadirkan 4 pembicara. Sesi talks sendiri diawali dengan materi oleh Bapak Natal Naibaho selaku Kepala Unit Evaluasi & Monitoring Penilaian Perusahan 3 IDX. Pada sesi talks pertama ini, Bapak Natal menjelaskan tentang situasi iklim investasi di Indonesia, potensinya di masa depan, dan keadaan literasi keuangan di Indonesia. Bapak Natal juga menerangkan langkah-langkah mempercepat pemulihan ekonomi dan peningkatan iklim investasi selama dan pasca pandemi, terutama dalam menjaga stabilitas pasar modal. 

Foto 3: Sesi talks kedua oleh Bapak Fiantonius Sihotang dari Institut Akuntan Publik Indonesia (IAPI)/dokpri
Foto 3: Sesi talks kedua oleh Bapak Fiantonius Sihotang dari Institut Akuntan Publik Indonesia (IAPI)/dokpri

Pembicara selanjutnya pada sesi talks adalah Bapak Fiantonius Sihotang yang merupakan Board Member of Training & Continues Development Committee di IAPI. Secara garis besar, Bapak Fiantonius menerangkan mengenai aplikasi informasi akuntansi dalam penyusunan laporan keuangan, termasuk di dalamnya terkait dengan teknologi informasi dalam akuntansi beserta pentingnya evaluasi, adaptasi dan inovasi terhadap teknologi tersebut. 

Bapak Fiantonius juga memaparkan pengenalan akan Enterprise Resource Planning (ERP), Accounting Software, dan Audit Software. Kemudian, sesi ini ditutup dengan pemaparan akan pentingnya kreativitas, rasa ingin tahu, dan kemampuan problem solving bagi seorang akuntan. 

Foto 4: Sesi talks ketiga oleh Bapak Yulianto dari KPMG  Indonesia/dokpri
Foto 4: Sesi talks ketiga oleh Bapak Yulianto dari KPMG  Indonesia/dokpri

Pembicara terakhir pada sesi talks adalah Bapak Yulianto selaku Advisory Senior Manager di KPMG Indonesia. Di sesi talks terakhir ini, Bapak Yulianto menyajikan materi tentang bagian informasi akuntansi laporan keuangan yang perlu diperhatikan ketika menganalisis kebutuhan berinvestasi, di antaranya adalah rasio harga saham terhadap nilai buku perusahaan, sales, cash flow, dividend yield, pertumbuhan sales, book value, dan  return on equity. 

Dalam sesi talks tersebut, Bapak Yulianto juga menjelaskan bahwa ada banyak cara yang dapat dilakukan perusahaan untuk mengelabui investor, salah satunya adalah melalui financial shenanigans. Bapak Yulianto juga memberikan pengetahuan agar dapat mendeteksi financial shenanigans tersebut, salah satunya adalah dengan melakukan perbandingan perusahaan dengan perusahaan lain di industri yang sama, dan melakukan impairment testing.

Setelah seluruh pembicara pada sesi talks selesai menyampaikan materi, diadakan sesi Question and Answer yang langsung ditanggapi oleh para pembicara. Pertanyaan-pertanyaan yang diajukan tersebut berasal dari para partisipan yang telah dipersilakan untuk mengisi pertanyaan melalui link sli.do yang diberikan di kolom chat Zoom Meeting serta panduan peserta.

Foto 5: Sesi workshop oleh Bapak Peni Rahmadani dari Indo Premier Sekuritas/dokpri
Foto 5: Sesi workshop oleh Bapak Peni Rahmadani dari Indo Premier Sekuritas/dokpri

Sesi berikutnya adalah sesi workshop yang dipandu oleh Bapak Peni Rahmadani selaku Investment Specialist di Indo Premier Sekuritas. Pada sesi workshop ini, Bapak Peni mendemonstrasikan penafsiran informasi akuntansi dalam dunia investasi. Bapak Peni menyampaikan bahwa sebagai investor diperlukan kemampuan dan ketelitian dalam membaca komponen keuangan, selain itu, juga diperlukan kemampuan analisis yang mencukupi, baik analisis horizontal, vertikal, maupun ratio analysis. Tidak hanya itu, Bapak Peni juga mengatakan bahwa penilaian kualitatif dan komparasi fundamental saham sangat penting untuk dilakukan.

Foto 6: Beberapa partisipan dan panitia Accounting Talks and Workshop berfoto bersama para pembicara yang hadir/dokpri
Foto 6: Beberapa partisipan dan panitia Accounting Talks and Workshop berfoto bersama para pembicara yang hadir/dokpri

Accounting Talks and Workshop 2021 telah berjalan dengan lancar tanpa adanya kendala yang signifikan. Kami, Accounting Study Division Studi Profesionalisme Akuntan FEB UI, selaku pelaksana acara ini, berterima kasih atas partisipasi dan kerja sama berbagai pihak untuk menyukseskan acara Accounting Talks and Workshop 2021. Sampai jumpa di Accounting Talks and Workshop berikutnya!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun