Mohon tunggu...
Frisa sofresh
Frisa sofresh Mohon Tunggu... -

simple,suka traveling, suka dengan hal2 baru

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

One Day Trip Menelusuri Indahnya Pesona Kepulauan Seribu

28 Juni 2010   04:55 Diperbarui: 26 Juni 2015   15:14 748
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Karier. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Bulan Mei 2010 saya dan 4 rekan kantor berencana melakukan surveykonservasi mangrove yang kami pusatkan di kepulauan seribu Jakarta. Pada awalnya ini adalah trip individu konservasi mangrove saya sendiri yang kemudian saya tawarkan kepada teman2 backpacker di kantor dan alhasil mereka tertarik bahkan akan diusulkan ke pihak corporate kantor kami. Sabtu pagi, 28 Mei 2010 sekitar pukul 06.00 kami bersiap menuju daerah Muara Angke, karena perahu pertama berangkat dari Muara Angke sekitar pukul 07.00. Setelah melakukan briefing sejenak, kami naik perahu di pelabuhan Muara Angke dengan tujuan Pulau Pramuka. Tarif Muara Angke-Pulau Pramuka sebesar Rp. 30.000 Sepanjang perjalan, kami disuguhkan dengn pemandangan pulau-pulau kecil dalam gugusan Kepulauan Seribu yang sangat menarik. Perjalanan dari Muara Angke menuju Pulau Pramuka kamu tempuh dengan waktu kurang lebih 3 jam. Sesekali ombak setinggi 2 meter membuat riak ceria perjalanan kami. Saya dan teman-teman sengaja mengambil posisi duduk di bagian atas tepat dibagian depan nahkoda kapal. Teriknya sengatan matahari di pagi itu tidak menyurutkan semangat perjalanan kami menuju Pulau Pramuka. Sekitar pukul 10.15 kapal kami mulai merapat di dermaga Pulau Pramuka. Kali pertama menginjakkan kaki di tanah Pulau Pramuka kami sudah disambut dengan panorama alam bawah laut yang menarik kami untuk snorkeling. Setelah menemui koordinator saya di Pulau Pramuka yaitu Bp. Bahdiar beliau adalah kepala sekolah  SMP di Pulau Pramuka. 1. First destination pukul 10.30 teman2 melakukan survey penginapan dibeberapa home stay dan hotel 2. Second destination pukul 11.00 kami menemui bapak Salim selaku ketua pengelola Balai Taman Nasional Kepulauan Seribu. Kami berbincang panjang lebar terkait dengan tujuan kami untuk melakukan konservasi penanaman mangrove pantai di kepulauan seribu. Saya meminta saran pemilihan lokasi yang tepat dan memang sangat membutuhkan penanaman mangrove. Beberapa saat setelah penjelasan kami sampaikan, pak Salim merekomendasikan untuk melakukan konservasi mangrove di daerah Pulau Beras, sesuai dengan pertimbangan beliau karena di Pulau Beras masih minim untuk masalah penanaman mangrove. Selain Mangrove, di Balai Taman Nasional Pulau Seribu ini juga terdapat Program Pelestarian Penyu Sisik (Eretmochelys imbricata) yang merupakan fauna langka dan dilindungi di dunia. Kami juga memutuskan untuk melakukan pelepasan anak penyu sisik dan meminta saran dari pak Salim untuk menentukan tempat dan watu yang tepat untuk melakukan pelepasan anakan Penyu sisik tersebut. 3. Third destination pukul 13.00 kami beristirahat sejenak, sholat dhuhur dan dilanjutkan dengan makan siang dibawah pohon sukun dengan menu nasi campur2 yang dijajakan ibu2 keliling dengan menggunakan gerobak dorong. 4. Fourth destination pukul 14.00 kami berencana menyeberang ke Pulau Panggang yang tidak jauh dari Pulau Pramuka dengan menggunakan ojek Kapal dengan tarif sekali perjalanan Rp 2.000 per orang. 5. Fifthly destination pukul 14.30 kami melanjutkan perjalanan ke Karamba yaitu salah satu budidaya ikan keramba yang juga disediakan untuk restoran dan para konsumen masyarakat sekitar. Berbagai macam ikan budidaya yang disediakan juga bisa kita nikmati dengan memancing. sedangkan untuk yang hobi kuliner seafood bisa juga menikmati berbagai macam olahan seafood tanpa memancing terlebih dahulu tinggal memesan dan memilih menu favorit anda di Nusa Resto. Untuk teman-teman yang hobi snorkeling juga bisa menikmati indahnya bawah laut dengan bersnorkeling di sekitar Pulau Pramuka dengan menyewa perlengkapan snorkeling seharga Rp.30.000- Rp. 40.000. Atau sekedar ingin berenang menyegarkan badan juga sangat recommended, seperti yang dilakukan dua rekan saya ini. Sekitar pukul 17.00 sore kami menuju dermaga untuk menikamati suasana sunset Pulau Pramuka yang pastinya okay banget. Alhasil,..taraa,...beautiful sunset....dilanjutkan dengan makan malam dan ngopi disekitar tepi pantai sambil menikmati deburan ombak pantai. Pukul 22.00 kami memutuskan untuk kembali ke penginapan untuk beristirahat karen besok pagi kami akan kembali ke Jakarta menggunakan perahu dari Pulau Pramuka sekitar pukul 08.00 pagi. Menikmati indahnya alam dan melepaskan penat tidak harus traveling ke luar kota atau bahkan luar negeri yang harganya selangit. Tapi bagaimana caranya kita bisa menikmati indahnya kekayaan alam disekitar kita tanpa melalaikan pemeliharaan bumi dan lingungan dengan tetap menjaga Go reen untuk lingkungan. Let's to visit one thousand islands Salam Backpackermania

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun