Mohon tunggu...
Zulfikar Akbar
Zulfikar Akbar Mohon Tunggu... Jurnalis - Praktisi Media

Kompasianer of the Year 2017 | Wings Journalist Award 2018 | Instagram/Twitter: @zoelfick

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan Artikel Utama

Antara Ridwan Kamil dan Ide Provinsi Pariwisata

7 November 2019   09:57 Diperbarui: 8 November 2019   05:23 577
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ridwan Kamil memiliki ide besar untuk membesarkan gaung wisata Jawa Barat - Foto: Kompas.com

"Jawa Barat harus menjadi Provinsi Pariwisata!"

Petikan kalimat di atas adalah pernyataan Ridwan Kamil, sosok yang sering bikin saya diam-diam bergumam, "Gila nih orang!" 

Bukan apa-apa, melainkan karena sejak ia bertarung di ranah politik, sosok ini terlihat meyakinkan; mengejar kekuasaan bukan untuk disebut penguasa, tapi ia sudah punya seabrek ide, apa yang ia ingin lakukan jika berkuasa.

Saya pribadi belum pernah bertatap muka dari jarak dekat dengan sosok Ridwan Kamil (RK), arsitek yang pernah jadi wali kota dan kini justru menjadi gubernur Jawa Barat. 

Kecuali, sekali saja, sekitar tahun 2014 saat Kompasianival--acara tahunan Kompasiana--di Taman Mini Indonesia Indah, dan itu juga berjarak sekitar 200 meter dari panggung tempat ia duduk bersama Ganjar Pranowo dan Basuki Tjahaja Purnama.

Sejak RK  memimpin di tingkat kota, di Bandung, ia sudah muncul dengan berbagai gagasan yang tidak biasa. Wajah Bandung yang sebelumnya terkesan enggan berubah, terasa datar-datar saja, berubah menjadi kota yang memunculkan kesan perubahan, kreatif, penuh gairah, sambil tetap menjaga kekhasan yang kental dengan budaya. 

Begitu juga saat sosok RK menjadi gubernur, pun sosok ini terlihat konsisten dengan ide-ide perubahannya. Jika sebelumnya Bandung menjadi "laboratorium kecil" untuk ia "bermain" dengan ide-idenya, kini ia mendapatkan tempat yang lebih luas untuk menerapkan ide-idenya.

Bukan rahasia, orang-orang kreatif memang membutuhkan tempat yang lebih luas. Mereka membutuhkan tempat untuk ide-idenya bergerak ke sana kemari, dan menancapkan kreasi demi kreasi. RK pelan-pelan sudah membuktikan ini.

Jadi, ketika ia meneriakkan gagasan ingin menjadikan Jawa Barat sebagai Provinsi Pariwisata, ia sudah lebih dulu "mendesain" dari mana, di mana, bagaimana, dan akan berbentuk seperti apakah daerah yang ia pimpin. 

Wisata Kawah Putih menjadi salah satu destinasi wisata yang masih dapat dikembangkan lagi - Foto: Wisatapro.com
Wisata Kawah Putih menjadi salah satu destinasi wisata yang masih dapat dikembangkan lagi - Foto: Wisatapro.com
Di sinilah kenapa ketika ia berbicara sebuah rencana, rasanya hanya sedikit sekali orang yang menyangsikannya. Sebab, ia sendiri selama ini sudah terbiasa dengan kultur kerja yang berorientasi bukti. 

Ia tampaknya sangat memahami bahwa daerah yang ia pimpin memang kaya potensi wisata alam hingga budaya. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun