Hari ini sedianya saya akan kedatangan tamu. Ya, tamu dari teman sesama alumni MTs (setingkat SMP).
Yang namanya akan menerima tamu, siapapun pasti akan mepersiapkan diri untuk menyambutnya. Meskipun tidak harus istimewa.
Istilahnya "gupuh, lungguh dan suguh".
Karena hari raya telah berlalu, kue lebaran di rumah pun ikut berlalu alias habis. Saya jadi teringat, masih punya rengginan mentah dan beberapa kripik mentah lainnya. Rengginan dan kripik sudah saya goreng dan saya tata rapi di toples.
Masih ada kacang bawang mentah, tak banyak sih, cuma 1/2 kg, tapi lumayan bisa buat tambahan camilan yang akan saya suguhkan kepada teman-teman nanti.
Saya akan membuat Kacang Bawang yang gurih dan renyah serta penampilannya menarik. Sehingga membuat orang tertarik. Boleh disimak ya.
Langkah-langkah membuat kacang bawang yang gurih dan renyah.
1/2 kg kacang bawang
100 ml santan
5 siung bawang putih
6 lembar daun jeruk purut
Garam secukupnya
Minyak dan air secukupnya
Cara membuat:
Didihkan air sekira cukup untuk merebus 1/2 kacang bawang