Mohon tunggu...
Si Penulis
Si Penulis Mohon Tunggu... Akuntan - Writer

Hello there, I tried to make some article about business, finance and other interesting topics. Hope you all enjoy reading my article. Thank you. (Linked In: Jeins Pambo)

Selanjutnya

Tutup

Money

Rasio Keuangan Umum (Bagian 2)

12 Agustus 2020   21:50 Diperbarui: 14 Agustus 2020   16:25 3060
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

PER digunakan untuk mengetahui perbandingan antara harga saham dan laba  untuk setiap saham yang beredar. PER PT XYZ untuk tahun 20xx sebesar Rp 210 per lembar saham. PER ini diperoleh dari  Harga saham sebesar Rp 900 per lembar dibagi dengan EPS sebesar Rp4,29,- per lembar. Semakin tinggi PER suatu perusahaan menunjukan bahwa adanya optimisme dari pasar bahwa perusahaan akan berkinerja baik dimasa depan yang ditunjukan oleh peningkatan harga per lembar saham dipasar. Namun, bagi para investor, terlalu tingginya PER menjadi indikasi bahwa harga saham suatu perusahaan dipasar menjadi overprice atau dinilai ketinggian.

Dividend Yield Ratios digunakan untuk melakukan perbandingan antara dividen per lembar saham dan harga per lembar saham. Pada tahun 20xx PT XYZ memiliki Dividend Yield sebesar  0,1x. Angka ini diperoleh dari dividen per lembar sebesar Rp 90,- dibagi dengan harga per lembar saham sebesar Rp 900,-. Bagi pada pemegang saham yang berfokus pada tingkat dividen yang dibagikan, semakin tinggi suatu dividend yield maka semakin menarik saham perusahaan tersebut.

Dividend Payout Ratios digunakan untuk melihat perbandingan antar dividen dan laba bersih untuk setiaplembar saham yang beredar. Dengan kata lain unutk mengetahui berapa besar dividen yang dibayarkan atas laba bersih yang diterima dalam setiap lembar saham. Pada tahun 20xx PT XYZ memiliki Dividend payout ratios sebesar 21x. Angka tersebut diperoleh dari dividen per lembar saham sebesar Rp Rp 90,- dibagi dengan EPS sebesar Rp 4.29,- Semakin rendah dividend payout ratios menunjukan bahwa laba suatu perusahaan akan diinvestasikan kembali kedalam perusahaan guna menjalankan operasi dan mengembangkan usahanya.

                Demikian pembahasan mengenai rasio keuangan yang sering digunakan dalam melakukan analisa awal terhadap kinerja dan kondisi keuangan suatu perusahaan. Dan sebagai kesimpulan,perlu kembali diingat bahwa ketika hendak menggunakan rasio-rasio ini, pertama-tama kita harus mengetahui tujuan kita melakukan perbandingan item-item dalam laporan keuangan (untuk menetahui tingkat keuntungan, likuiditas, solvabilitas, efektivitas penggunaan sumber daya perusahaan ataupun perbandingan terhadap rasio yang sering diterapkan pada pasar modal) dan angka dalam laporan keuangan perusahaan hanyalah sebatas angka biasa, sampai pada titik dimana kita dapat menerjemahkan angka itu menjadi suatu cerita yang logis mengenai kinerja dan kondisi keuangan suatu perusahaan. See you soon, hope you all enjoy the reading. Thank you.


HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun