Mohon tunggu...
Sigit Budi
Sigit Budi Mohon Tunggu... Wiraswasta - Blogger ajah

blogger @ sigitbud.com

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

"Ip Man 4: The Finale", Kisah Awal Wing Chun Menaklukkan Amerika

16 Januari 2020   23:52 Diperbarui: 16 Januari 2020   23:56 1258
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
dok foto : tribunnews

Meski sudah mengikuti sekuel film Mandarin "Ip Man" mulai edisi  pertama sampai ketiga, masih terbawa penasaran untuk menyaksikan kisah kreator seni bela diri dari daratan Tiongkok ini sampai sekuel terakhir.

Awal tahun 2020 ini Ip Man IV mulai ditayangkan jaringan bioskop di Indonesia. Apa sebenarnya yang menarik dari film dibandingkan film - film silat Mandarin lainnya ?

Dari segi cerita Ip Man termasuk cerita otobiografi klasik. Sebuah kisah nyata perjalanan hidup seorang "maniak" ilmu bela diri dengan sebutan "Ip Man" (Yip Man). Tokoh ini bernama asli  "Ip Kai Man" ini diceritakan mulai dari masa muda hingga akhir hayat yang dikemas dalam empat sekuel film.

Ip Man awalnya tinggal di Cina daratan, paska kejatuhan pemerintahan Republik, berpindah ke Hongkong. Di eks jajahan Inggris ini, Yip Man mendirikan perguruan "Wing Chun" pertama kali dan sebagai guru besarnya.

Semasa di Daratan Ip Man seorang pengusaha sukses,  peminat seni bela diri tradisional sekaligus praktisi.  Berkat ketekunan dan kecintaannya mengembangkan ilmu tersebut secara mandiri, akhirnya menjadi aliran seni bela diri tersendiri yang bernama "Wing Chun" ini.

Bruce Lee dan Ip Man

Karakter yang menonjol dari sosok Ip Man ini yang tergambar dari sekuel I sampai IV adalah kerendahan hati. Meski kemampuan bela dirinya amat  disegani namun Ip Man berjiwa sosial dan patriot. 

Ketika Cina diduduki Jepang, ia ikut berjuang melawan tentara pendudukan Jepang. Juga saat Inggris menduduki Cina, Ip Man juga ikut gerakan perlawanan. 

Ip Man dalam sekuel I - IV digambarkan sebagai sosok pahlawan ideal yakni rela berkorban, tak gila harta,  rendah hati, dan berjiwa sosial tinggi. Satu lagi adalah seorang setia, sampai akhir hayat tetap menduda meski sekian lama ditinggal mati istrinya.

Pada sekuel ke-3 dikisahkan Ip Man menerima seorang murid yang kelak menjadi legenda di Amerika, yakni Bruce Lee. 

Di sekuel terakhir ini dikisahkan ia menerima undangan dari Amerika untuk menghadiri sebuah kejuaraan bela diri yang diikuti Bruce Lee. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun