Mohon tunggu...
Sigit Eka Pribadi
Sigit Eka Pribadi Mohon Tunggu... Administrasi - #Juara Best In Specific Interest Kompasiana Award 2023#Nominee Best In Specific Interest Kompasiana Award 2022#Kompasianer Terpopuler 2020#

#Juara Best In Specific Interest Kompasiana Award 2023#Nominee Best In Specific Interest Kompasiana Award 2022#Kompasianer Terpopuler 2020#Menulis sesuai suara hati#Kebebasan berpendapat dijamin Konstitusi#

Selanjutnya

Tutup

Worklife Pilihan

Seminar Motivasi Sepertinya Perlu Kesaksian Nyata Sebuah Kegagalan

6 Juni 2020   17:23 Diperbarui: 6 Juni 2020   17:24 694
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi gambar | Dokumen foto via Seputarilmu.cim

Jadi menurut saya seminar seperti ini biasa saja pak, intinya bicara soal jual produk, kita hanya ditarik untuk ikut jual produk perusahaan bapak dan paling-paling dampaknya kedepan juga tidak signifikan, okelah para peserta pasti termotivasi namanya juga seminar motivasi".

"Maaf, bapak yang bertanya mungkin bisa langsung ke inti pertanyaannya, soalnya yang lain masih ada yang mau bertanya juga ini pak", tetiba moderator memotong pertanyaan saya.


"Sebentar mbak moderator sedikit lagi, lalu saya lanjutkan lagi aspirasi saya, meski hampir blank gegara dipotongnya pertanyaan saya, untungnya saya ingat lagi.

Okelah pak kedepannya pasti yang ikut di sini akan membangun motivasi masing-masing untuk mencapai seperti apa yang sudah bapak raih.

Tapi ternyata kebanyakan yang terjadi di lapangan, motivasi ini hanya panas diawal selanjutnya mereka kebanyakan gagal meraih pencapaian.

Boro-boro bisa sampai jadi CEO, untuk naik satu tingkatan saja atau minimal bisa bertahan dari star permulaan saja mereka sulit, mereka banyak yang menyerah dan akhirnya gagal.

Saya rasa seminar motivasi ini nantinya juga akan berdampak seperti itu, usai ini semua pasti semangat dan termotivasi, tapi itu hanya sebentar saja, setelahnya pasti kembali seperti semula atau ujung-ujungnya banyak yang gagal.

Nah, kenapa bisa begitu, karena kebanyakan seminar motivasi MLM seperti ini hanya menghadirkan pembicara yang sudah sukses dalam berkarir.

Saya rasa banyak juga pasti yang sudah bergabung dengan bapak, ada di antara mereka yang gagal, tapi kenapa mereka tidak dihadirkan untuk jadi pembicara.

Ini bukan berarti menguak aib seseorang, tapi dari yang gagal inilah sebenarnya orang bisa melihat secara berimbang, sehingga para peserta tidak hanya diberi argumen tentang kesuksesan saja.

Tapi juga perlu ada pencerahan dari yang mengalami kegagalan, nah kenapa hal ini tidak di berikan sebagai materi motivasi, baik pak sudah cukup itu dari saya pak, selebihnya kalau kurang berkenan mohon maaf pak?"

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun