Mohon tunggu...
Sigit Sepriandi
Sigit Sepriandi Mohon Tunggu... -

Masih dalam proses belajar. Berasal dari Tanjungpinang, Kepulauan Riau.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Tanjungpinang Bukan Pangkal Pinang!

7 Agustus 2018   11:03 Diperbarui: 7 Agustus 2018   11:22 3515
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tidak hanya respon-respon itu saja, bahkan saya juga pernah mendapati respon yang cukup buat saya kesal. Waktu itu, teman saya bertanya asal saya darimana, dan saya dengan bangga seperti biasanya menjawab dari Kota Tanjungpinang.

Respon yang keluar dari teman saya kemudian adalah "oh, Tanjungpinang ya." Sebuah respon yang mengungkapkan pengetahuan, saya pikir.

Lantas saya bertanya dengan penuh rasa bangga, "Kamu tahu Tanjungpinang?"

Dan seketika itu juga situasi perasaan saya berubah. Dengan polosnya dia menjawab "heehee, enggak tahu." Lalu respon sebelumnya tadi bentuk pengetahuan atau apa?

Baiklah, dengan sabar kemudian saya menerangkan Tanjungpinang itu, bla..bla..bla.. Namun respon dari teman saya tetap sama, tidak tahu.

Lantas dengan sedikit kesal saya tanya, "Kamu tahu Kota Batam?"

Dengan santainya dia menjawab "Nah, kalau Batam mah saya tahu."

Nah ini nih, jawaban yang membuat saya semakin miris dan prihatin, karena banyak orang lebih mengenal Kota Batam dibanding dengan Kota Tanjungpinang.

"Batam kan kota industry", "Batam kan kota metropolitan", "Batam kan dekat dengan Singapura dan Malaysia", bla..bla..bla.. berbagai ragam respon mereka yang lebih mengetahui Batam daripada Tanjungpinang. Ah, miris sekali rasanya.

Tanjungpinang yang menjadi Ibu Kota Provinsi, tetapi malah tidak dikenal dan tidak menjadi perhatian di luar daerah. Kalau dikatakan Kota Batam lebih dekat dengan Singapura dan Malaysia, apa bedanya dengan Tanjungpinang? Bahkan para TKI yang dideportasi dari Malaysia aja dideportasinya melalui Kota Tanjungpinang yang lebih dekat dengan Malaysia.

Kalau perbandingannya kemudian adalah kota industri dan maju, ya yang ini sih saya akui, Tanjungpinang jauh dari kata kota industri. Tapi bukan berarti Tanjungpinang tidak memiliki daya tarik lainnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun