Mohon tunggu...
septian intizom
septian intizom Mohon Tunggu... -

CEO ianinterior decoration

Selanjutnya

Tutup

Money

Melirik Produk Toko Dekorasi Interior

18 April 2015   14:32 Diperbarui: 17 Juni 2015   07:57 577
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bisnis. Sumber ilustrasi: PEXELS/Nappy

Maraknya Bisnis Properti ternyata membawa angin segar kepada banyak pihak, salah satunya ialah Toko Dekorasi Interior.  Toko Dekorasi Interior semakin menjamur seiring besarnya minat masyrakat terhadap keindahan dan estetika ruangan. Tidak asing lagi bahwa ada beberapa daerah di Jakarta yang menjadi pusat perbelanjaan produk-produk dekorasi interior, sebut saja Pusat perbelanjaan dekorasi Interior di Pasar Baru, Jakarta pusat atau juga Sederet toko –toko besar di sepanjang jalan fatmawati, Jakarta selatan, bahkan kini mulai muncul banyak toko interior dekorasi online, salah satunya ialah toko yang memiliki alamat website www.ianinterior.co.id.

Gorden, Blinds, wallpaper, karpet, laminate floor dan vinyl, tidak lain adalah barang komoditi utama milik toko-toko dekorasi interior tersebut. Kita akan membahas secara terperinci seperti apakah produk produk interior dekorasi tersebut dijual.

Gorden

Tentunya sudah tidak asing lagi ditelinga kita tentang apa fungsi gorden. Ya, pasti Anda langsung menebak inilah bahan kain yang digantung pada jendela-jendela rumah sebagai material penghalau cahaya matahari. Tapi bukan hanya itu, kini gorden telah bertambah fungsinya, kini gorden menjadi sangat penting dalam menciptakan kesan ruangan. Untuk menciptakan kesan ruangan minimalis anda dapat memilih gorden minimalis dengan smoke ring dan menggunakan bahan yang polos atau bergaris vertical. Jika anda pencinta klasik anda dapat memberikan kesan klasik lewat tambahan poni gelombang di bagian atas gorden.  Di toko dekorasi interior anda akan mendapatkan berbagai jenis bahan gorden dan vitrage. Oya, vitrage adalah bahan tipis, dapat diterawang yang berfungsi sebagai bahan pelapis gorden apabila anda tidak suka rumah anda dapat dilihat langsung dari luar.

Blinds

Blinds atau kadang disebut krey ataupun tirai. Saat ini ada banyak sekali inovasi produk penutup jendela. Jika ruangan anda ingin terkesan minimalis, selain gorden minimalis anda dapat memilih blinds sebagai material penutup jendela. Blinds sendiri memiliki banyak sekali modifikasinya seperti;  roller blinds, vertical blinds, horizontal blinds, roman shade, wooden blinds. Apabila anda ingin tertarik menggunakan aneka blinds tersebut, anda dapat meminta pelayan untuk mengukur jendela rumah anda, karena Blinds dapat dibuat dengan menyesuaikan ukuran jendela anda.

Wallpaper

Jika anda bosan dengan cat rumah karena tidak dapat memberikan corak yang lebih indah, maka ada baiknya anda menggunakan wallpaper. Wallpaper pada umumnya terbagi menjadi dua jenis ukuran yaitu roll kecil 53 cm x 10 meter dan roll besar atau biasa disebut dengan wallpaper korea memiliki ukuran 106 cm x 15.6 meter.  Wallpaper Roll kecil dapat digunakan untuk menutup permukaan dinding sepanjang 1.59 m, angka tersebut didapatkan apabila tinggi dinding rumah anda adalah ± 3 meter . Pada kondisi yang sama apabila anda menggunakan wallpaper korea maka satu roll tersebut akan menutup permukaan dinding sepanjang 5 meter. Jika anda ingin menggunakan wallpaper pastikan dinding rumah anda tidak basah/lembab, karena wallpaper tidak dapat menempel pada permukaan dinding yang basah/lembab. Wallpaper juga dapat dipasang pada dinding yang sudah di cat ataupun belum. Tetapi apabila anda akan memasang pada dinding yang sudah di cat, pastikan cat nya masih bagus dan tidak mengelupas.

Karpet

Di toko dekorasi interior ini anda dapat membeli karpet. Karpet yang paling sering disediakan adalah karpet roll dan karpet tile, walaupun ada juga pada beberapa toko menyediakan karpet permadani. Karpet Roll ialah karpet yang disediakan dalam satu gulungan roll dengan panjang 30 meter dan lebar 4 meter. Walaupun disebutkan satu roll 30 meter, kita tetap dapat membeli karpet tersebut sesuai dengan y kita butuhkan. Selain itu juga terdapat karpet tile, karpet ini paling banyak digunakan pada perkantoran. Karpet tile berukuran 50 cm x 50 cm per lembarnya. Toko dekorasi juga menyediakan jasa pemasangan karpetnya, jadi anda tidak perlu khawatir apabila anda belum bisa memasangnya.

Laminate  floor

Memberikan nuansa alami nan rustic namun tetap elegan dapat dimulai lewat lantai rumah anda. Menggunakan laminate flooring adalah salah satu alternative materialnya. Laminate flooring dengan corak kayu membuat ruangan anda menjadi lebih hangat dan terasa lebih intim. Selain itu, laminate flooring membuat lantai anda menjadi lebih hangat saat dipijak.

Laminate flooring terbuat dari bahan yang disebut HDF (High Density Fibreboard). HDF terbuat dari serbuk kayu yang di pres bersama lem dan kimia-kimia lain. Kekurangan laminate flooring ialah bahannya yang dapat rusak karena air. Apabila lantai laminate flooring terkena air dalam jumlah yang cukup banyak dan dalam jumlah yang cukup besar, lantai laminate anda akan ‘mengembang’ yang kemudian berakhir lapuk.

Kelebihan laminate ialah tahan terhadap rayap dan harga yang relative lebih terjangkau apabila dibandingkan dengan material kayu solid, selain itu laminate flooring mudah untuk di bongkar pasang bahkan tidak memerlukan lem dalam pemasangannya, karena laminate flooring memiliki sambungan dengan sistem klik di keempat sisinya.

Vinyl

Vinyl adalah material untuk lantai yang juga bercorak kayu, tetapi vinyl lebih tahan terhadap air, karena materialnya yang terbuat dari PVC. Pemasangan Vinyl secara konvensional dipasang dengan menggunakan lem kuning. Tetapi seiring perkembangan zaman, kini ada vinyl lantai yang diciptakan dengan sistem sambungan klik seperti sambungan pada laminate flooring.

Vinyl lantai juga memberikan efek hangat pada kaki anda. Vinyl memiliki ketebalan yang beragam mulai dari 2 mm sampai dengan 5 mm. Tetapi terdapat kelemahan pada vinyl lantai dengan ketebalan 2 mm, apabila anda telah menggunakan keramik sebelumnya, vinyl akan mengikuti bentuk nat keramik anda dalam jangka waktu kurang lebih 8 bulan. Hal ini tidak akan terjadi apabila anda menggunakan vinyl lantai dengan ketebalan minimum 3 mm ke atas.

Naaah... Enam jenis barang itulah yang akan anda temui di toko dekorasi interior. Untuk bertransaksi dengan toko dekorasi interior, ada beberapa saran dari saya; Yang pertama, anda jangan tertipu dengan harga murah. Karena anda mungkin saja terbentur dengan kualitas bahannya ataupun kuantitas ketersediaan bahannya. Yang kedua, jangan terburu-buru dalam menentukan motif, pilihlah saat anda dalam keadaan rileks. Yang ketiga, tanyalah secara jelas tentang spesifikasi bahan dan ukurannya. Yang keempat, jika anda tidak punya banyak waktu untuk pergi mengunjungi toko dekorasi interior, cobalah mengunjungi toko dekorasi interior online. Salah satunya mungkin anda dapat mengunjungi toko online ini, ianinterior (silahkan di klik).

Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun