Mohon tunggu...
Selsa
Selsa Mohon Tunggu... Administrasi - blogger

aku wanita biasa

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Belajar Etika Melalui Sulap dan Dongeng

22 Desember 2022   19:38 Diperbarui: 22 Desember 2022   19:51 272
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tarian Nusantara membuka acara dogeng bersama Dokan di Kandangan Temangung. Gambar Selsa

Sore ini, Dokat (Dongeng keliling Akhir Tahun) yang dikomando Kak Sidik, melaju ke Kelurahan Kandangan, Temanggung untuk menghibur anak-anak TPQ di sana. Hujan mengguyur deras tidak menjadikan patah semangat untuk tim Dokat berangkat ke sana. Setiba di tempat, ternyata anak-anak dari TPQ Hidayatul Muqorobin, TPQ Al-Huda, TPQ Al-Fatah, dan TPQ Al-Ikhlas telah berkumpul, segera saja acara menghibur mereka dengan dongeng yang edukatif dimulai.

Acara diawali dengan tarian oleh anak-anak dari TPQ setempat. Setelah itu kak Sidik mengajak anak-anak beryanyi bersama. Dan juga mendongeng dengan tema Rasul Idola Kita. Kak Sidik menyelipkan beberapa adab kebaikan yang bisa dimulai sejak kecil. Seperti adab berdoa sebelum melakukan sesuatu dan juga bagaimana menghormati dan patuh pada orang tua. Namun nasehat-nasehat itu dikemas dalam dongang dan juga cerita-cerita lucu, hingga anak-anak tidak merasa bosan.

Kak Sidik memulai dengan dongeng tentang Rasul dan pesan-pesan kebaikan. Gambar Selsa
Kak Sidik memulai dengan dongeng tentang Rasul dan pesan-pesan kebaikan. Gambar Selsa

Di sesi kedua, Kak Hendra sang Pesulap Bahagia, menyuguhkan beberapa sulap dengan tak lupa diselipi pesan moral kebaikan dan pendidikan etika. Seperti kalau kita sudah dibantu orang perlunya mengucapkan terima kasih, apabila kita bersalah, perlu minta maaf dan lain-lainnya. Kak Hendra juga mengajak anak-anak untuk ikut berinteraksi bersama saat menyajikan sulap. Jadi anak merasa sangat dekat dengan Kak Hendra.

Kak Hendra mengajak anak-anak untuk mempermainkan sulap bersama. Gambar Selsa
Kak Hendra mengajak anak-anak untuk mempermainkan sulap bersama. Gambar Selsa

Sementara di tempat lain, di waktu yang sama di Desa Kedu, pendongeng Kak Yulia dan Kak Dimas menghibur anak-anak TPQ Darul Najah. Kali ini kak Yulia tidak mengajak boneka Rara, tapi ada boneka Boni.

Kak Yulia mengajak bermain games bersama untuk menguji kefokusan anak-anak. Gambar Dokat
Kak Yulia mengajak bermain games bersama untuk menguji kefokusan anak-anak. Gambar Dokat

Anak-anak serius mendengarkan Kak Dimas mendongeng. Gambar Dokat
Anak-anak serius mendengarkan Kak Dimas mendongeng. Gambar Dokat

Seperti biasa, acara ditutup dengan games-games ringan dan pembagian hadiah. Terlihat anak-anak bahagia dan sepertinya enggan beranjak pulang. Hingga waktunya kami pulang mereka masih merubung Kak Hendra dan Kak Sidik, mengajak ngobrol dan bercanda.

Temanggung, 22 Desember 22

Berbagi itu menyehatkan jiwa.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun