SEMARANG --Â Mahasiswa Universitas Negeri Semarang (UNNES), Santi Yohana Simanjuntak, melaksanakan program pengabdian masyarakat melalui kegiatan Bakti Akademisi dengan karya bertema "Poster Edukatif Ular Tangga sebagai Media Belajar Sambil Bermain di Sekolah Dasar."
Kegiatan ini dilaksanakan di SDN Plalangan 03, yang beralamat di Gedung A (Jl. MR. Wuryanto) dan Gedung B (Jl. Raya Plalangan), Gunungpati, Semarang, dengan dukungan penuh dari pihak sekolah.
Program ini diampu oleh dosen pengampu Arif Widagdo, S.Pd., M.Pd., serta dibimbing oleh dosen pembimbing lapangan Bagas Kurnianto, M.Pd. Kegiatan juga mendapat persetujuan dan dukungan dari Kepala Sekolah Isrom Ismail, S.Pd., M.Pd.
Â
Tujuan dan Implementasi
 Karya poster edukatif ular tangga ini dirancang untuk menciptakan pembelajaran yang interaktif, menyenangkan, dan bermakna. Media ini terdiri atas 100 kotak permainan, beberapa di antaranya berisi soal atau tantangan edukatif yang harus dijawab siswa ketika berhenti di kotak tersebut. Permainan ini bertujuan untuk memperkuat pemahaman materi, melatih berpikir kritis, serta menumbuhkan kerja sama dan sportivitas antar siswa. Dengan pendekatan belajar sambil bermain, siswa menjadi lebih aktif berpartisipasi dan suasana kelas terasa lebih hidup.
Â
Suasana Kegiatan di Sekolah
Penyerahan Poster Edukatif Ular Tangga oleh Mahasiswa PGSD UNNES kepada Guru Kelas di SDN Plalangan 03Â
Penyerahan media dilakukan secara resmi di SDN Plalangan 03, Gunungpati, Semarang. Kepala Sekolah, Isrom Ismail, S.Pd., M.Pd., memberikan apresiasi dan sertifikat penghargaan kepada Santi Yohana Simanjuntak sebagai bentuk pengakuan terhadap karya inovatif yang bermanfaat bagi proses pembelajaran di sekolah.