Mohon tunggu...
Saladdin Hanif
Saladdin Hanif Mohon Tunggu... karyawan swasta -

The simple minded person that always happy all day long. ha..ha..ha...

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Puncak Gunung, Tepian Pantai, Smartfren 4G LTE Advanced Lancar Terus!

6 Oktober 2015   09:36 Diperbarui: 7 Oktober 2015   05:11 146
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Saya berprofesi sebagai praktisi keselamatan dan kesehatan kerja di pertambangan. Sebagai personel keselamatan kerja untuk pertambangan, saya dituntut untuk selalu mobile dan bekerja berpindah-pindah. Kebutuhan akan koneksi data yang cepat, kemudahan untuk mengakses informasi terbaru dan menyampaikan kepada rekan pekerja yang lain adalah hal yang utama.

Sebagai gambaran, pada awal bulan, di hari senin saya berada di Jakarta, metropolitan dengan sejuta pilihan media informasi dan telekomunikasi, dan hari selasa saya berada di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, kemudian melanjutkan perjalanan lewat darat ke utara, Kabupaten Luwu. Pekan kedua kembali ke Jakarta untuk kemudian melanjutkan perjalanan ke kota Medan, Sumatra utara dan melanjutkan perjalanan ke Sibolga. Dan di Pekan keempat kembali ke Jakarta, kemudian meneruskan dengan perjalanan baru, ke kota Balikpapan, Kalimatan Timur, kemudian melanjutkan perjalanan darat ke Kabupaten Kutai Timur, kemudian dilanjutkan ke arah selatan pulau Kalimatan di Kota Banjarmasin dan Kotabaru.[caption caption="Travelling Seru Bersama Smartfren 4G LTE, Jetty Kotabaru, Kalsel, 05 Oktober 2015"][/caption]

Dalam setiap saat perjalanan, saya diharuskan mengakses informasi, lewat email, download informasi terbaru, maupun uploading data, berikut diperlukan provider yang benar-benar handal.

Keberadaan Smartfren 4G LTE Advanced menjawab kebutuhan itu semua.

Pertama, sebelum perjalanan saya akan menyusun jadwal dan rencana akomodasi serta transportasi. Karena padatnya jadwal, saya menggunakan media pemesanan tiket on line. Untuk memastikan antara jadwal transportasi yang satu dan berikutnya tidak tumpang tindih, saya harus memesan secara tepat. Dan jika diperlukan untuk menginap, saya akan rencanakan untuk sarana akomodasinya.

Kedua, dalam perjalanan darat dan laut saya perlu mengaktivasi program positioning, navigasi dan mapping, untuk memastikan rute yang di tempuh telah sesuai, sehingga tepat waktu dan terkoneksi dengan perjalanan berikutnya. Dalam sarana transportasi darat dan laut, penggunaan navigasi dan positioning akan sangat membantu bila kita tidak familiar dengan daerah tersebut.

Ketiga, kebutuhan akan update informasi dan data, saat transit dan selama perjalanan (dimana sinyal peralatan telekomunikasi diperbolehkan), maka saya perlu untuk mengakses update berita keselamatan terbaru, semisal, awal Oktober 2015 ini tentang berita hilangnya salah satu pesawat dari maskapai penerbangan swasta. Saya harus selalu mengupdate informasi terbaru, untuk dapat saya sampaikan rekomendasinya kepada rekan dan pimpinan perusahaan. 

Keempat, kecepatan dalam upload data dan informasi dan download data, setelah melakukan kunjungan kerja dan inspeksi ke salah satu lokasi tambang, maka laporan akan diminta secepat mungkin dikirimkan ke pimpinan perusahaan di pusat. File dan data yang dikirimkan memiliki ukuran yang besar (lebih dari 2 GB), karena berisi data foto, video dan laporan inspeksi. Kemudian saya juga memerlukan untuk download video informasi keselamatan di website untuk saya rangkum dalam materi pelatihan keselamatan dan kesehatan kerja.

Kelima, kebutuhan akan sarana hiburan, dalam perjalanan panjang, saya membutuhkan media untuk mengusir rasa jemu dan bosan. Saya biasa aktif di media sosial, ataupun mendengarkan musik atau clip video terbaru secara online. Dengan kapasitas bandwidth seperti yang dimiliki 4G LTE Advanced, maka kemudahan akses dan kecepatan bandwidht akan memudahkan browsing dan downloading sarana tersebut.

Berikut kemudahan teknologi dan informasi yang ditawarkan oleh 4G LTE Advanced. Dibandingkan dengan provider lain, kelebihan yang paling mencolok dari Smartfren 4G LTE Advanced adalah coverage areanya yang luas (FDD/Frequency Divison Duplex) di frekuensi 2.300 Mhz dan kapasitas bandwidth (TDD/Time Divison Duplex) di frekuensi 850 Mhz untuk memastikan kelancaran aktifitas media data dan komunikasi anda.

Dari puncak gunung, turun ke dasar lembah, melewati tepian pantai dan menyusuri sungai. Saya telah banyak merasakan manfaatnya, dan anda anda harus mencoba dan nikmati serunya perjalanan bersama  Smartfren 4G LTE Advanced.

 

 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun