Mohon tunggu...
rusmantara
rusmantara Mohon Tunggu... pegawai

seorang pekerja yang masih terus belajar apa saja

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

MTsN 1 Bantul Gelar Kegiatan Jumat Literasi untuk Tingkatkan Minat Baca

12 September 2025   15:59 Diperbarui: 12 September 2025   15:59 34
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Siswa membaca buku secara online (dokpri)

 

Bantul (MTsN 1 Bantul) MTsN 1 Bantul melaksanakan kegiatan Jumat Literasi pada Jumat pagi (12/09/2025) sebagai salah satu upaya menumbuhkan budaya membaca di kalangan siswa. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa, guru, dan tenaga kependidikan dengan penuh antusias.

Siswa membuka link berisi ebook yang telah di share di google drive oleh Anuk Kuswanti, S. Pd sebagai penanggung jawab kegiatan literasi. Lima buku fiksi terbitan Kementerian pendidikan dan Kebudayaan telah dibagikan di drive tersebut.  Siswa membaca bersama dan membuat resume selama 30 menit di kelas masing-masing. Wali kelas turut mendampingi siswa, sekaligus memberikan motivasi tentang pentingnya membaca untuk memperluas wawasan dan meningkatkan prestasi belajar.

Siswa membaca buku secara online (dokpri)
Siswa membaca buku secara online (dokpri)

Waka Kurikulum MTsN 1 Bantul Erna Rahayu, M. Pd menyampaikan bahwa Jumat Literasi menjadi program rutin setiap pekan.

"Melalui kegiatan ini, kami ingin menanamkan kebiasaan membaca sejak dini. Harapannya, siswa tidak hanya rajin membaca di sekolah, tetapi juga di rumah," ujar Erna.

Selain membaca, beberapa kelas juga mempresentasikan ringkasan buku yang dibaca, sehingga siswa dapat berbagi pengetahuan dengan teman-teman. Kegiatan ini semakin menarik karena guru memberikan apresiasi berupa pujian bagi siswa yang aktif

Dengan adanya kegiatan Jumat Literasi, diharapkan budaya literasi dapat terus berkembang dan mendukung terwujudnya generasi cerdas, kritis, dan berakhlak mulia di MTsN 1 Bantul. (ErRad)

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun