Mohon tunggu...
Ronny Rachman Noor
Ronny Rachman Noor Mohon Tunggu... Lainnya - Geneticist

Pemerhati Pendidikan dan Budaya

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Benarkah Mengkonsumsi Suplemen Kolagen akan Membuat Kulit Kita Glowing dan Tidak Berkerut?

24 September 2021   17:55 Diperbarui: 25 September 2021   16:48 7717
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Suplemen Kolagen kini banyak digemari. Photo: hif.com 

Memang ada beberapa hasil penelitian protein kolagen ini dapat dipecah menjadi asam amino tunggal, namun metode penelitiannya masih diragukan.

Back to Nature

Jika memang pada kenyataannya demikian, lantas apa yang harus kita lakukan untuk mencegah kulit menjadi kendur dan berkerut  dengan semakin bertambahnya usia kita?

Jawabannya sebenarnya sangat sederhana dan mudah kita lakukan, yaitu memperbanyak konsumsi makanan yang kaya akan protein,  sayur sayuran dan buah buahan.

Beberapa sumber makanan yang penting untuk pembentukan kolagen. Photo: Amymyermd.com
Beberapa sumber makanan yang penting untuk pembentukan kolagen. Photo: Amymyermd.com

Perlu kita pertimbangkan baik baik bahwa dibanding dengan menghabiskan uang untuk mengkonsumsi suplemen kolagen yang sampai saat ini belum ada bukti ilmiahnya yang mendukung klaim bahwa mengkonsumsi suplemen kolagen akan  dapat mencegah kulit kita menjadi kendur dan berkerut maka lebih baik kita merasionalkan pola pikir kita.

Jika kita mengkonsumsi makanan yang kaya akan akan protein seperti daging, ikan,telur, susu, tahu dan biji bijian maka protein tersebut setelah masuk ke dalam saluran pencernaan kita akan dipecah pecah menjadi asam amino yang diperlukan oleh tubuh kita untuk membentuk kolagen.

Hal lain yang perlu kita ketahui bahwa kolagen tersebut  perlu distabilkan di salam tubuh kita.  Penstabil kolagen di dalam tubuh kita adalah vitamin C.  Jadi jika kita tidak mengkonsumsi cukup vitamin C maka kolagen yang ada dalam bentuk ikatan helix ini tercerai berai.

Oleh sebab itu, disamping mengkonsumsi makanan yang mengandung protein, maka diperlukan mengkonsumsi sayur dan buah segar yang kaya akan vitamin C.

Untuk mengoptimalkan kinerja kolagen  di dalam tubuh, disamping vitamin C, juga dibutuhkan vitamin A yang berfungsi menyempurnakan kematangan  sel sel kulit kita.

Mengingat banyaknya macam buah buahan  dan sayuran yang mengandung vitamin C dan vitamin A, maka kita dapat menyesuaikannya dengan ketersediaan dan selera.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun