Batang, 4 Oktober 2025 --- SD Negeri Surjo 02 Bawang, Kabupaten Batang, menyatakan kesiapannya untuk menerapkan inovasi asesmen digital karya mahasiswa Universitas Negeri Semarang (UNNES), Romzi Habibi. Inovasi tersebut berjudul Blooket-Leaderboard Seni Tari dan telah mendapat pengakuan resmi dari pihak sekolah melalui Surat Pengakuan Karya yang ditandatangani oleh Kepala Sekolah SDN Surjo 02, Mokhamad Harun, S.Pd.SD.
Produk asesmen digital ini berbasis platform Blooket, yaitu media pembelajaran interaktif yang menggabungkan evaluasi dan permainan (game-based learning). Dalam penggunaannya, guru dapat menyajikan soal berbentuk teks, gambar, hingga video tari agar siswa lebih mudah memahami konsep gerak, pola lantai, kostum, dan makna tari dengan cara yang menarik dan menyenangkan.
Menurut Kepala Sekolah SDN Surjo 02, penerapan asesmen digital berbasis Blooket dinilai memiliki potensi besar dalam meningkatkan motivasi belajar siswa sekaligus membantu guru memperoleh hasil evaluasi dengan cepat dan akurat. Data hasil asesmen juga tersimpan rapi sehingga memudahkan pemantauan perkembangan belajar siswa.
Karya yang dikembangkan oleh Romzi Habibi ini diharapkan dapat menjadi langkah baru dalam pengembangan pembelajaran seni di sekolah dasar. Melalui asesmen digital seperti Blooket-Leaderboard Seni Tari, proses belajar menjadi lebih interaktif, kolaboratif, dan relevan dengan kebutuhan pendidikan di era digital.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI