Mohon tunggu...
rina marlina
rina marlina Mohon Tunggu... -

pantang menyerah

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Pembelajaran Musik Anak SD Sangat Penting

9 Januari 2011   17:13 Diperbarui: 26 Juni 2015   09:47 83
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

Sebagaimana telah saya tulis pada tulisan saya yang pertama bahwa seni merupakan anugrah Tuhan yang patut untuk disyukuri dan oleh karena itu perlu dikembangkan demi kesejahteraan bersama.

Seni memiliki peran mengisi kehidupan manusia dengan kesejahteraan yang bersifat-spiritual, oleh karena itu seni sangat penting untuk di ajarkan sejak dini kepada anak-anak. Dengan ini anak-anak diharapkan akan menjadi insan yang kreatif yang mampu untuk mengekspresikan dirinya, serta dapat memberikan kesejahtaraan bagi dirinya.

Seni sebagai ujud keindahan memiliki peran :

1.Pemenuhan Kebutuhan; Seni diciptakan karena kebutuhan dan keberadaan kemanusian yang digunakan sebagai saluran. Manusia secara sadar dan tidak sadar memiliki potensi mendasar untuk melakukan penyaluran ide gagasan, dan gerak hatinya melalui aktivitas seni.

2.Terapi; Dengan berlaku, mencipta, berkarya, atau menikmati seni manusia dapat menghibur diri, melepaskan diri dari tekanan-tekanan dalam batinnyasehingga jiwanya terpuasi. Tekanan (stres) dan kecemasan merupakan kondisi yang dialami manusia dalam aktivitas keseharian, mereka membutuhkan perbedaan tekanan dan kecemasan, maka mereka ingin kembali pada satu saluran fundamental (seni).

3.Ungkapan atau Ekspresi;. Seni merupakan wahana yang dapat digunakan yang pertama dan utama dari upaya pemunculan atau perwujudan (media ungkap).

4.Komunikasi; Seni digunakan sebagai media untuk menyampaikan pesan yang ingin diungkapkan.

Tahap perkembangan seni anak:

a.Tingkat Manipulatif ( eksplorasi ); pada tahap ini anak memerlukan berbagai alat bantu atau bahan ekspresi, seperti mencoret-coret, meremas-remas, mempijit dan sebagainya.

b.Tingkat Simbolik; Fase simbolik ini merupakan fase perkembangan ekspresi dimana mereka menghasilkan gambar-gambar/ bentuk-bentuk tertentu yang bagi anak merupakan lambang-lambang dari penghayatannya.

c.Tingkat dapat dikenal; pada tingkat ini umumnya anak telah berhasil menciptakan bentuk-bentuk yang dapat dikenal (5 – 7 tahun).

Seni memiliki peran sebagai ungkap kreatif yang digunakan sebagai dasar pengembangan kegiatan (khususnya pada anak usia 2 – 7 tahun) melalui aktifitas bermain (play group) dan taman pengembangan selanjutnya (sekolah dasar).

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun