Mohon tunggu...
Riga Achmad
Riga Achmad Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Meningkatkan Kader Kesehatan Ibu PKK Melalui Cek Kesehatan dan Pengenalan Menu Makanan Sehat

25 Agustus 2018   08:48 Diperbarui: 25 Agustus 2018   09:05 346
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Minggu, 29 Juli 2018, Tim II KKN Undip Desa Botolambat melakukan kegiatan Pelatihan Kader Kesehatan dan Pengenalan Menu Makanan Sehat. Kegiatan berlangsung mulai pukul 09.00 WIB, bertempat di Balai Desa Botolambat. 

Sebanyak tiga puluh orang yang terdiri atas kader kesehatan dan ibu-ibu PKK (Pembinaan Kesejahteraan Keluarga) Desa Botolambat hadir dalam kegiatan ini.

Pelatihan Kader Kesehatan dan Pengenalan Menu Makanan Sehat mencakup pelatihan pengukuran tekanan darah dan gula darah, serta edukasi nutrisi sehat dari hasil olahan laut yaitu rumput laut dan ikan lele. 

Pelatihan pengukuran tekanan darah dan gula darah dipandu oleh mahasiswa Fakultas Kedokteran yang bernama Chalimi Ardani dan Hillary Kusharsamita, sedangkan pegenalan menu makanan sehat dipandu oleh Riga Aprian Achmad dari jurusan Ilmu Kelautan dan Tiara Dwimastuti Suratno dari jurusan Akuakultur.

Kegiatan diawali dengan penjabaran singkat mengenai cara pengukuran tekanan darah, gula darah, nutrisi seimbang, serta manfaat dari rumput laut dan ikan lele. Sebelumnya, peserta telah diberi selebaran yang berisi rangkuman dari seluruh materi yang akan disampaikan. 

Dalam sesi ini, peserta menyimak materi dengan seksama. Bahkan dalam sesi tanya jawab, peserta juga akif mengajukan beberapa pertanyaan dan mencatat poin-poin penting dari penjabaran yang sedang berlangsung.

dokumen pribadi
dokumen pribadi
Setelah penjabaran materi, kegiatan dilanjutkan dengan demonstrasi pembuatan menu makanan sehat yang terdiri atas nasi kepal rumput laut, nugget ikan lele, dan kerupuk ikan lele.


Peserta kegiatan telihat sangat antusias melihat olahan makanan yang ditawarkan. Disini peserta mendapat banyak masukan dari Tim II KKN Undip mengenai beberapa variasi menu makanan sehat yang berasal dari olahan laut, sehingga dapat diplikasikan sebagai menu sehari-hari di rumah. 

Selain dapat mencicipi makanan yang telah disediakan, peserta juga dapat secara langsung membuat bahkan membawa pulang makanan yang telah dibuat tersebut

dokumen pribadi
dokumen pribadi
Kegiatan berlanjut dengan pelatihan pengukuran tekanan darah dan gula darah sewaktu. Pengukuran tekanan darah dilakukan menggunakan alat tensimeter aneroid dan stetoskop yang umum digunakan oleh tenaga kesehatan. Sementara itu, pengukuran gula darah sewaktu menggunakan blood glucose rapid test.

Pelatihan ini berlangsung sangat kondusif, dimana peserta dibagi menjadi beberapa kelompok, yang mana dalam setiap kelompok terdiri atas lima orang. 

Pengelompokkan ini dimaksudkan agar setiap peserta yang hadir dapat berlatih secara langsung dan mencoba melakukan pengukuran tekanan darah dan gula darah sewaktu dengan bimbingan mahasiswa Fakultas Kedokteran Tim II KKN Undip. 

Setiap peserta sangat bersungguh-sungguh dalam mengikuti pelatihan tersebut dengan memperhatikan instruksi dan mengaplikasikan secara langsung kepada peserta lainnya. Dengan dibekalinya skill pemeriksaan tekanan darah dan gula darah, diharapkan kader kesehatan dapat membantu kegiatan Posyandu di Desa Botolambat.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun