Mohon tunggu...
Ridwan Abraham
Ridwan Abraham Mohon Tunggu... Marketing Engineer -

Semoga seluruh umat berbahagia

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Djarot Membina Kesejahteraan Rakyat

13 Desember 2016   09:23 Diperbarui: 13 Desember 2016   09:31 143
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Cawagub petahana Djarot Syaiful Hidayat punya rencana tersendiri dalam membantu panti asuhan yang ada di Jakarta. Berbicara di Panti Asuhan Yayasan Al Mubarokah (11/12/2016) saat merayakan ulang tahun putrinya Djarot mengatakan dirinya dan Basuki T Purnama (Ahok) memiliki komitmen agar panti asuhan bisa mandiri dalam hal pemasukan.

Menurut Djarot saat ini yang perlu dilakukan adalah pemberdayaan dari anak-anak panti asuhan itu sendiri. "Boleh enggak di sini, misalkan untuk membiayai yayasan bikin rumah makan dan restoran, untuk pemasukkan pengelola yayasan. Kan ramai di sini. Boleh enggak di sini untuk jualan, jualan produk kerajinan masyarakat sekitar? Boleh dong," kata Djarot di Panti Asuhan Yayasan Al Mubarokah.

Djarot juga tidak menginginkan adanya alih fungsi lahan dari panti asuhan menjadi bangunan-bangunan lain. "Tadi sampaikan ini adalah tanah wakaf. Tanah wakaf tidak boleh kemudian dialihfungsikan, harus betul-betul untuk pendidikan anak-anak yatim," lanjutnya

Pasangan Basuki-Djarot memang menjadikan panti sosial sebagai salah satu program revitaslisasi dan pembangunan. Selama masa pemerintahan Basuki-Djarot, ada 22 panti yang beroperasi dan tersebar di wilayah DKI Jakarta. Panti sosial ini terdiri dari 12 rumpun, yaitu anak, bina insan, bina laras, tresna werdha, bina daksa, bina grahita, bina karya, bina karya wanita, bina netra, bina remaja, rehabilitasi narkoba, dan perlindungan masyarakat.

Salah satu pointyang dijelaskan dalam program kerja untuk periode berikutnya adalah memastikan bahwa pemerintah memiliki panti yang cukup untuk membantu warga Jakarta yang membutuhkan pertolongan. Pasangan Basuki-Djarot memang memiliki concerntersendiri terhadap masalah kesejahteraan sosial masyarakat. Oleh karena itu program panti sosial yang diwacanakan Djarot merupakan hal yang patut diapresiasi.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun