Mohon tunggu...
Noor Ridhwan
Noor Ridhwan Mohon Tunggu... pegawai negeri -

Seorang guru pada SMAN 1 Angkinang, di pinggiran Kota Kandangan Hulu Sungai Selatan Kalimantan Selatan. www.duan.web.id

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Tentang Seminar Parenting Nabawiyah

7 Desember 2012   15:09 Diperbarui: 24 Juni 2015   20:02 1076
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sudah kebiasaan, apabila mendapat informasi seperti ini akan saya kabarkan pada teman-teman. Biasanya mereka berminat untuk acara semisal seminar, workshop atau pelatihan pendidikan, apalagi yang gratis.

Segera saya kirimkan via milist kelas kuliah saya dan saya posting di wall akun facebook pribadi. Bukan hanya itu, saya juga posting di beberapa grup facebook yang concern pada pendidikan. Diantaranya Grup IGI, MLC, Indonesia Homeschooler, dan Forum Guru RI. Juga saya kirim ke bebarapa milist keislaman, yaitu SD Islam dan Sabili.

Saya berharap mendapat respon yang positif dari anggota grup dan milist itu. Tapi ternyata nihil. Tidak ada yang memberi like atau kasih komentar. Kecuali satu di Grup MLC, hanya Pak Harry yang ngasih like. Begitu juga untuk milist, tak ada yang memberi respon. Kecuali satu teman dekat saya, menyatakan terima kasih. Belakangan saya ketahui dia ikut daftar walau belum pasti bisa ikut seminar itu.

Di benak saya agak sedih juga. Saya perhatikan baik di grup atau milist itu, banyak posting yang lain sangat ramai komentar dan like nya (pertanda dibaca). Tidak seperti posting saya tentang Parenting Nabawiyah ini.

Timbul beberapa dugaan sehingga bisa begitu. Mungkin banyak yang tidak lihat, karena asyik dengan psoting yang lain. Masak iya sih?? Mungkin seminar yang gratisan memang tidak laku di kota besar macam Jakarta ini. Dugaan ini mentah bila mengingat seminar gratisan tempo hari di Kemendikbud penuh dengan para guru. Mungkin posting saya tidak laku karena tidak ada embel-embel sertifikat atau doorprizenya, beda dengan seminar yang di Kemendikbbud itu. Hmm... Maybe this!

Atau mungkin semua pada eneg dengan kalimat Nabawiyah? Semoga ini tidaklah. Saya yakin banyak anggota grup facebook dan milist itu yang muslim. Sangat mengerikan jika mereka sudah eneg dengan Nabinya sendiri atau Pendidikan islam. Sangat tidak kita harapkan jika para pendidik atau guru dan orangtua sudah terjangkiti wabah sekularisasi, sekularisasi pendidikan. Kita berlindung kepada Allah Swt dari yang demikian.


Atau barangkali semua pada sibuk mendaftar setelah baca info itu, sehingga sampai-sampai lupa ngasih like atau komentar/balasan. :) Semoga begitu! Semangat!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun