Mohon tunggu...
Rhoro Mustikasari
Rhoro Mustikasari Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Airlangga

Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Prodi S1-Akuntansi

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mendunia dari Desa: Mahasiswa KKN BBK 3 UNAIR Beri Bimbel Bahasa Inggris yang Menginspirasi di SDN 3 Pesucen & MI Darul Falah I Pesucen

18 Januari 2024   19:53 Diperbarui: 18 Januari 2024   20:06 144
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi bersama MI Darul Falah I Pesucen

Pada kesempatan ini, kami, mahasiswa dari Universitas Airlangga, tengah menjalankan Kuliah Kerja Nyata Belajar Bersama Komunitas (KKN-BBK) ke-3 di Desa Pesucen, yang terletak di Kecamatan Kalipuro, Kabupaten Banyuwangi. Kami telah merancang beberapa program kerja yang terfokus pada empat bidang utama, yaitu kesehatan, ekonomi, pendidikan, dan lingkungan.

Salah satu program kerja yang kami laksanakan dalam bidang pendidikan adalah kegiatan bimbingan belajar bahasa inggris. Program bimbingan belajar bahasa Inggris yang dilaksanakan di SDN 3 Pesucen dan MI Darul Falah I Pesucen merupakan inisiatif yang sangat positif karena kegiatan ini dijalankan dengan penuh dedikasi dan fokus untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris para siswa/i di kedua sekolah tersebut.

Kegiatan bimbingan belajar bahasa inggris tersebut dimulai pada hari Selasa, 16 Januari 2024 Pukul 08.30 di SDN 3 Pesucen. Pada kegiatan ini, jumlah siswa/i yang berpartisipasi berjumlah 17 murid yang berasal dari kelas 4, 5 dan 6. Kegiatan ini dimulai dengan sesi perkenalan mahasiswa dan siswa/i SD, lalu di lanjut sesi bimbingan belajar bahasa inggris dengan materi "Part of My Body" menggunakan media video bergambar/visual untuk memberikan suasana belajar yang menarik. Dalam kegiatan bimbingan tersebut kami juga memberikan apresiasi dalam bentuk hadiah bagi siswa/i yang dapat menjawab quiz di akhir sesi pembelajaran. Untuk menutup kegiatan pada hari selasa, kami menutupnya dengan jargon/yel-yel bersama di lanjut dengan sesi dokumentasi.

Pada hari Rabu, 17 Januari 2024 Pukul 08.30, kegiatan bimbingan belajar bahasa inggris dilaksanakan di MI Darul Falah I Pesucen. Pada kegiatan ini, jumlah siswa/i yang berpartisipasi berjumlah 19 murid yang berasal dari kelas 2. Mekanisme pembelajaran bahasa inggris di MI Darul Falah I tidak jauh berbeda dengan kegiatan pembelajaran bahasa inggris di SDN 3 Pesucen pada hari sebelumnya yakni dimulai dari pengenalan mahasiswa dan siswa/i, di lanjut dengan materi "Part of My Body" dengan media video bergambar/visual, dan diakhiri dengan quiz berhadiah  serta sesi dokumentasi. Meskipun pembelajaran dilaksanakan di sekolah yang berbeda, kegiatan pembelajaran tetap memberikan kontinuitas pembelajaran yang baik.

Bimbingan Belajar Bahasa Inggris di MI Darul Falah I Pesucen
Bimbingan Belajar Bahasa Inggris di MI Darul Falah I Pesucen

Pada hari Kamis, 18 Januari 2024 Pukul 08.30 kegiatan bimbingan belajar bahasa inggris dilaksanakan di SDN 3 Pesucen. Pada kegiatan ini, jumlah siswa/i yang berpartisipasi berjumlah 30 murid yang berasal dari kelas 2, 4, 5, dan 6. Kegiatan ini dimulai dengan sesi perkenalan mahasiswa dan siswa/i SD, lalu di lanjut sesi bimbingan belajar bahasa inggris dengan materi "Greeting" menggunakan media video bergambar/visual. Dalam kegiatan bimbingan tersebut kami juga memberikan apresisasi dalam bentuk hadiah bagi siswa/i yang bisa menjawab quiz di akhir sesi pembelajaran. Untuk menutup kegiatan pada hari ini, kami menutupnya dengan jargon/yel-yel bersama dilanjut dengan sesi dokumentasi.

Bimbingan Belajar Bahasa Inggris di SDN 3 Pesucen
Bimbingan Belajar Bahasa Inggris di SDN 3 Pesucen
Bimbingan Belajar Bahasa Inggris di SDN 3 Pesucen
Bimbingan Belajar Bahasa Inggris di SDN 3 Pesucen

Tidak berhenti di hari ini saja, kegiatan bimbingan belajar bahasa inggris di kedua sekolah tersebut dilanjutkan pada tanggal 23-25 Januari 2024. Namun, berbeda dengan kegiatan bimbingan di hari-hari sebelumnya, kegiatan bimbingan pada tanggal tersebut dilakukan assesment atas materi-materi yang telah diajarkan pada kegiatan bimbingan di hari-hari sebelumnya.

Tujuan utama dari diadakannya program kerja kegiatan bimbingan belajar bahasa inggris ini, yaitu untuk menciptakan suasana belajar yang menyenangkan dan mengasah kemampuan soft skill, utamanya terkait ber-sosialisasi, komunikasi, dan manajemen watu. Pada pelaksanaan program kerja ini, kami mendapatkan respon yang sangat positif dari pihak sekolah serta antusiasme yang tinggi dari murid di SDN 3 Pesucen dan MI Darul Falah I. Hal ini dapat terjadi, karena untuk pertama kalinya kegiatan bimbingan belajar bahasa inggris diadakan oleh mahasiswa yang sedang melaksanakan KKN di Desa Pesucen. Bahkan tidak hanya pihak sekolah saja, antusiasme tinggi pada kegiatan ini juga berasal dari pihak wali murid siswa/i dari kedua sekolah tersebut.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun