Mohon tunggu...
Reza Imansyah
Reza Imansyah Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa Teknik Sipil Universitas Indonesia

Seorang mahasiswa teknik sipil yang sangat menyayangi ilmunya. Suka menguak sisi lain Indonesia, khususnya dalam sosial, budaya, dan politiknya. Menulis menjadi bagian dari hidup. Dan akan terus hidup walau saya mati. Saya yakin.

Selanjutnya

Tutup

Foodie

Rebahan, dan Daging Datang!

29 Agustus 2020   15:56 Diperbarui: 29 Agustus 2020   15:50 197
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Jameat.id (Instagram: @jameat.id)

Siapa yang masih meragukan kualitas daging Jepang? Restoran-restoran baik lokal maupun internasional sering menjajakan makanan ini karena rasa, tekstur, dan bumbu yang digunakan dapat mengundang selera penggila makanan. Akan tetapi, di tengah pandemi ini mungkin cukup riskan apabila Anda dan keluarga atau teman-teman (mungkin pacar?) harus pergi ke restoran hanya sekadar melepas kangen terhadap daging-daging tersebut.

Jangan khawatir, Jameat.id siap menghidangkan makanan favorit Anda langsung ke rumah masing-masing! Fresh!

Daging adalah Surga

Usaha kecil-kecilan ini merupakan inovasi usil dari empat mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Indonesia (FTUI) yang memang merupakan pecinta makanan. Mereka hidup di sebuah kontrakan selama perkuliahan berlangsung, dan siapa yang tidak tahu kalau hidup jauh dari orang tua sangat miris kalau bicara soal makanan? Apalagi di tanggal-tanggal tua! Dan hal tersebut sangat bermasalah bagi mereka yang sangat mengagungkan makanan. Makan daging merupakan "surga" bagi mereka di awal bulan ketika sudah mendapatkan "pasokan" dari orang tua.

Selama pandemi berlangsung, jelas mereka pulang ke rumah masing-masing. Tidak kelaparan lagi, memang, tetapi memori untuk "makan daging" itu sangat dirindukan. Masa karantina yang membuat kita semua hanya bisa bertemu via gawai membuat mereka sudah sangat bosan untuk membicarakan banyak hal (dari yang suci sampai dosa). Alhasil, muncul lah inovasi untuk berusaha atas latar belakang "surga" mereka, daging.

Tak asal pilih, mereka benar-benar melakukan penelitian ke beberapa pasar dan supplier sampai diputuskan untuk menggunakan daging Jepang, salah satu daging dengan kualitas terbaik secara global dan terkenal dalam skala lokal. Dan karena menggunakan daging Jepang, mereka menamakan usahanya "Japanese Meat" yang disingkat "Jameat" dan ditambahkan".id" sebagai tanda cinta produk UMKM Indonesia yang sedang digalak-galakan oleh pemerintah.

Gak Betah #diRumahAja

Jelas bagi mahasiswa masa-masa ini sangat membuat penat karena kebiasaan nongkrong tidak diperbolehkan. Atas dasar itu pula, empat mahasiswa ini mengombinasikan kepenatan mereka dengan berinovasi pada bisnis kecil-kecilan ini. Mereka akan mengantarkan langsung ke rumah Anda daging-daging yang Anda beli! Bayangkan, jika Anda sangat merindukan makan all you can eat atau rice bowl, tetapi takut terinfeksi virus Covid-19, atau karena Anda jomblo (maaf) sehingga malas untuk makan sendirian di restoran, cukup menunggu beberapa waktu, daging-daging mewah nan menggiurkan itu akan datang langsung ke rumah Anda!

Keempat mahasiswa tersebut membagi beberapa daerah di kawasan Jabodetabek untuk mengirimkan daging sesuai dengan kemampuan mereka dalam mengenal daerah serta berkendara. Jadi, jangan khawatir! Bagi Anda yang ada di kawasan Jabodetabek, siap-siap saja kekenyangan setiap hari dengan daging dari Jameat.id.

#KamiTidakPelitDaging

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun