Mohon tunggu...
Repinarsi Repinarsi
Repinarsi Repinarsi Mohon Tunggu... Guru - Guru

Penulis adalah seorang Guru yang bertugas di UPTD SMP Negeri 1 Pudingbesar dan mendapat amanah sebagai Wakil Kepala Sekolah BIdang Kurikulum serta Ketua MGMP IPA Kabupaten Bangka. Ibu rumah tangga yang hobi membaca, memasak, dan menulis juga terlibat aktif sebagai pengurus PGRI Kecamatan Pudingbesar dan Ketua Pokja I PKK Kecamatan PUdingbesar.

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Destinasi Pantai Tanpa Batas

20 Mei 2022   11:23 Diperbarui: 20 Mei 2022   11:45 366
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber :  Dokumentasi Pribadi

Bangka Belitung sebagai salah satu propinsi yang disebut sebagai Propinsi Kepulauan Bangka Belitung adalah tempat tujuan wisata yang layak menjadi daftar kunjungan anda.

Sebagai pulau yang dikelilingi oleh laut, ada banyak destinasi wisata pantai yang menarik untuk dinikmati bersama keluarga.

Pulau Bangka dan Pulau Belitung sama-sama dianugerahi oleh Tuhan Yang Maha Esa keelokan pantai yang akan memanjakan netra pecinta panorama indah.  Pasir putih sampai pasir kuning yang bersih tersedia di sepanjang pantai mulai dari kabupaten Bangka Selatan sampai kabupaten Bangka barat.

Setiap Kabupaten memiliki pantai-pantai unggulan, semisal pantai Siangau yang terletak di Kecamatan Parit 3, Kabupaten Bangka Barat, pantai Penyusuk di Belinyu dengan 3 pulau kecil, pantai Penyak di Kabupaten Bangka Tengah, pantai Pasir Padi di Pangkal pinang, Pantai Kuarsa di kecamata Tempilang, pantai Matras, Tanjung Pesona, Mang Kalok, Takari, Parai Tenggiri, di Kecamatan Sungailiat, dan pantai Tuing di desa Mapur kecamatan Riau Silip.

Moda transportasi yang bisa digunakan juga beragam.  Anda bisa menggunaan kendaraan bermotor roda dua, mobil pribadi, mobil carteran, gojek, atau moda lainnya.

Semua lokasi wista tersebut mudah dijangkau.  Selain itu wisatawan akan dimanjakan dengan kuliner-kuliner khas Bangka yang membuat betah di daerah wisata.  

Saat ini bahkan bermunculan destinasi wisata berupa pantai-pantai baru yang tidak kalah menarik karena panorama otentik yang belum terjamah oleh tangan manusia.

Pantai yang benar-benar alami dengan deretan pohon kelapa dan bakau yang akan menambah kesejukan dan keindahan saat anda berenang dan bermain bersama keluarga.

Bagi anda yang lebih nyaman dengan privasi, Pantai Parai Tenggiri bisa menjadi salah satu pilihan.  Di pantai ini juga tersedia tempat menginap sehingga anda bisa menghabiskan pekan liburan bersama keluarga sembari menikmati keelokan pantai  seperti di rumah sendiri.

Pantai Parai Tenggiri terletak di Desa sinar Baru Kecamatan sungiliat.

Pantai ini juga berdampingan dengan dengan pantai Matras, Pantai Tongaci, dan Pantai Batu Bedaun sehingga anda bisa menikmati pantai lain untuk sekali perjalanan. Biaya masuk ke Pantai saat ini dibandrol dengan harga Rp 25.000,- per orang dan bebas biaya parkir.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun