Mohon tunggu...
Reni Soengkunie
Reni Soengkunie Mohon Tunggu... Freelancer - Tukang baca buku. Tukang nonton film. Tukang review

Instagram/Twitter @Renisoengkunie Email: reni.soengkunie@yahoo.com

Selanjutnya

Tutup

Film Artikel Utama

Apa Salahnya Sih, Kalau Suka dengan Film India?

18 November 2019   14:27 Diperbarui: 19 November 2019   00:00 304
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kerap kali beberapa teman saya sering meminta saran atau rekomendasi film yang menurut saya bagus untuk ditonton. Kadang kala saya suka merekomendasikan film barat atau juga film-film Asia, seperti film Jepang atau Cina. 

Rata-rata semua welcome dengan film-film yang saya rekomendasikan tersebut, namun tanggapan atau respon beberapa teman saya cukup berbeda jika saya menyebutkan beberapa film India yang menurut saya itu film bagus dan penuh edukasi. 

Tanpa pernah melihat review atau filmnya langsung, kebanyakan dari mereka akan langsung melakukan penolakan keras.

"Ah, film India? Gak gue banget deh!"
"Ya ampun, hari gini nonton film India? Heloooowww."
"Ih, males banget nonton film yang isinya orang nyanyi-nyanyi dan joget-joget mulu!"

Saya tahu jelas berbicara masalah film itu menyangkut sebuah selera. Untuk masalah selera sendiri kita tak bisa memaksakan selera seseorang. Jika cinta tak bisa dipaksakan, maka selera pun juga menganut teori yang sama kalau menurut saya.

Tapi bukan berarti jika kita tak menyukai suatu hal, kita lantas menghakiminya dengan judge yang jelek. Kalau menurut saya, gak adil saja gitu. Mereka belum menonton filmnya tapi bisa dengan enteng bilang bahwa film tersebut gak bagus. 

Orang-orang yang suka berpikiran seperti itu seolah mereka melabeli sesuatu dengan pemikirannya sendiri secara sepihak.

Saya sendiri merupakan penikmat film India garis keras. Sejak umur empat tahun, saya sudah mulai mengidolakan Mithun Chakraborty. Meski saat itu film India hanya bercerita seputaran anak orang miskin yang suka dengan anak orang kaya lalu ditentang orang tuanya atau polisi India yang selalu terlambat datang saat si penjahat sudah dihabisi oleh tokoh utama.

Tapi saya cukup terhibur dengan adanya film tersebut. Walau sudah belasan tahun berlalu, tapi saya masih ingat jelas cerita-cerita film India di tahun 90-an. Kalau film aja hafal, coba kalau pelajaran sekolah. Mendadak amnesia. Hmm

Regenerasi tokoh India itu cukup signifikan. Saya sempat mendapati saat tokoh utama masih diperankan oleh Anil Kapoor, Akshay Kumar, Govinda, Sanjay Dutt, dan muncul generasi Shah Rukh Khan, Salman Khan, Aamir Khan, Hrinthik Roshan, hingga aktor India yang baru. 

Kalau dari puluhan film India yang saya tonton, hal yang paling berkesan menurut saya itu adalah kehadiran Tuan Takur yang diperankan oleh Amrish Puri.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun