Mohon tunggu...
Rima Auliya Al Faricha
Rima Auliya Al Faricha Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa IAIN Kediri

Saya merupakan mahasiswa IAIN Kediri yang menyukai konten berita.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Warga Desa Jabon Kediri Menggelar Acara Bersih Desa di Makam Leluhur

4 Agustus 2023   11:13 Diperbarui: 4 Agustus 2023   11:23 332
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Menabur bunga di Makam Leluhur (Dok.Pribadi)

Bulan Muharram atau yang dikenal dengan Bulan Suro pada kalender Jawa sudah tak asing lagi di telinga warga terutama masyarakat jawa itu sendiri. Bahkan sebagian warga menanti bulan tersebut karena terdapat banyak sekali acara yang bersangkutan dengan adat istiadat yang akan diselenggarakan khusus di bulan tersebut. Seperti kegiatan acara bersih Desa, acara tersebut juga sering dilaksanakan di berbagai daerah atau desa-desa  yang mempercayainya. Tiap daerah memiliki adat istiadat yang berbeda, begitupula dengan acara atau ritual-ritual yang diadakan. 

Warga Desa Jabon Kecamatan Banyakan Kabupaten Kediri, pada bulan Suro memiliki serangkaian acara salah satunya yaitu acara bersih desa. Acara bersih desa biasanya dilakukan di Makam Leluhur. Warga Desa Jabon menyelenggarakan bersih desa di Makam Ki Ageng Suryo Hadi Kusumo. Makam tersebut terletak tidak jauh dari pemukiman warga. Sehingga warga dapat ikut serta meramaikan acara tersebut. Acara bersih desa tidak hanya dihadiri oleh warga Desa Jabon saja, tetapi para perangkat desa Jabon juga hadir dalam acara tersebut. Bahkan peserta KKN dari IAIN Kediri juga turut memeriah acara tersebut. Rangkaian acara dari bersih desa Jabon yaitu pembukaan, kemudian dilanjutkan dengan menabur bunga di makam leluhur, setelah itu dilanjutkan dengan doa bersama dan memperebutkan makanan. 

Kondisi setelah berdoa bersama (Dok.Pribadi) 
Kondisi setelah berdoa bersama (Dok.Pribadi) 

Warga Desa Jabon terlihat sangat antusias membawa berbagai jenis makanan untuk acara bersih desa itu, mereka berbondong-bondong membawa makanan untuk dibawa ke makam tersebut.  Tak hanya itu, acara bersih desa Jabon memiliki keunikan yaitu memperebutkan makanan yang sudah dikumpulkan di tengah pendopo makam. Ketika selesai berdoa bersama warga yang hadir akan bersiap memperebutkan makanan yang telah dikumpulkan tersebut untuk dibawa pulang. 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun