Mohon tunggu...
Wiselovehope
Wiselovehope Mohon Tunggu... Novelis - Desainer Komvis dan Penulis Lepas. Unik, orisinal, menulis dari hati.

aka Julianti D. ~ Instagram: @wiselovehope Https://linktr.ee/wiselovehope Https://pimedia.id/wiselovehope Email: wiselovehope@gmail.com Akun Opinia: Julianti Dewi (Wiselovehope) Akun Tiktok: juliantiwiselovehope Akun X:@wiselovehope Akun Threads: @wiselovehope

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Tips dan Saran untuk Para Guru Sekolah Mengajar Online di 2021

30 Desember 2020   14:20 Diperbarui: 30 Desember 2020   15:59 1462
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Guru, dari freepik.com

Guru dan Orangtua Harus Bekerja Sama Mendidik Murid dan Anak-anak, Guru Membimbing, Orangtua  di Rumah Turut Berperan. 

Mengajar sekolah secara online memiliki tantangan tersendiri. Selain metode Google Classroom dan komunikasi via WA group serta Zoom dan Google Meet, ada beberapa hal sebagai orangtua dua putra yang ingin coba saya bagikan bagi Anda para guru yang penulis kasihi dan hormati :

1. Buat animasi atau komik pembelajaran yang menarik, misalnya melalui aplikasi kreatif ZEPETO, Anda bisa membuat avatar/animasi wajah Anda dan mengisi suara Anda. Bisa juga memilih dari banyak sekali pose dan animasi lucu dan menarik sesuai tema dan selera dan juga tentukan sendiri pakaian karakter Anda. Contohnya seperti video pencegahan Covid-19 yang pernah saya buat ini:


Selain lewat animasi, membuat gambar / kisah dalam bentuk komik atau poster juga bisa dilakukan.

koleksi pribadi, dibuat dengan Zepeto dan Photogrid
koleksi pribadi, dibuat dengan Zepeto dan Photogrid

2. Selain metode membaca buku dan teks serta mengulang tulisan/catatan, ada baiknya mencoba program internet gratisan dan aplikasi seperti Twibbon, Quizziz dan lain-lain agar materi yang Anda bawakan lebih menarik.

3. Bila Anda guru bahasa Inggris, Mandarin, atau Bahasa Asing lainnya, alangkah baiknya bila Anda menyertakan jawaban latihan dan jawaban ulangan selepas Anda memberikan soal. Maksud saya tentu saja setelah nilai masuk / sesudahnya, gunanya untuk mencocokkan. Dengan begitu orangtua yang masih awam bisa lebih memahami, daripada berusaha mencari sendiri jawaban dari buku yang kadang-kadang terlalu banyak hingga membingungkan.

4. Aplikasi pengubah suara / voice changer juga bisa digunakan untuk mengubah suara Anda misalnya menjadi chipmunk yang lucu atau robot yang futuristis. Lalu diaplikasikan ke dalam drama suara / sanggar cerita sehingga lebih menarik, terutama bagi pembelajaran siswa Sekolah Dasar.

Demikian sedikit tips dan masukan dari saya untuk para guru yang saya kasihi dan hormati, semoga bermanfaat. Selamat mengajar.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun