Mohon tunggu...
Dr. Raiders Salomon Marpaung.
Dr. Raiders Salomon Marpaung. Mohon Tunggu... Lainnya - Guru Olahraga Purna Tugas

Nama :Dr. Raiders Salomon Marpaung, MM. Alamat :Jl. Toram I No. 5, Jakarta 11820 Tempat, tanggal lahir :Bandung, 18 April 1962 Status : Menikah Pekerjaan: Purna Tugas Guru PJOK di SMPK 6 PENABUR Jakarta

Selanjutnya

Tutup

Bola

Indonesia Belum Terkalahkan! Tim Panama Ditahan Imbang dalam Matchday Kedua Putaran Final Piala Dunia U-17

15 November 2023   15:09 Diperbarui: 15 November 2023   15:27 180
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(Latihan Timnas U-17 Indonesia Sebelum Duel Melawan Panama Dok: pssi.org)

Tim U-17 Indonesia kembali berhasil meraih poin pada laga kedua Grup A Piala Dunia U-17 setelah bermain imbang melawan tim raksasa dari konfederasi Concacaf Panama.

Tim kelas dunia Panama ditahan imbang dengan skor 1-1 lewat pertandingan yang dimainkan pada Senin, 13 November 2023 pukul 19.00 WIB.

Bagi Indonesia, hasil imbang melawan tim yang Timnas seniornya berada di peringkat 44 FIFA ini sangat berarti untuk berupaya menciptakan sejarah lolos ke babak 16 besar di Piala Dunia.

Atas tambahan satu poin ini, posisi Tim U-17 Indonesia saat ini berada di posisi tiga klasemen sementara Grup A Piala Dunia U-17 dengan poin 2. Sementara Tim U-17 Panama saat ini berada di posisi juru kunci dengan poin satu.

Dua tim lainnya, Ekuador sementara di puncak klasemen dengan poin empat dan Maroko sementara berada di posisi runner up dengan poin tiga.


Jalannya Pertandingan Babak Pertama

Pertandingan dimulai pukul 19.00 WIB. Babak awal permainan dikuasai oleh Panama, bahkan pada menit ke 14 gawang Indonesia nyaris jebol akibat bunuh diri.

Pada menit ke 19, Indonesia mulai mengancam gawang Panama melalui tendangan keras pemain Indonesia Ji Da Bin dari luar kotak penalti, sayang tendangannya masih melayang di atas Mstar.

Peluang berikutnya bagi tim Indonesia didapat melalui tendangan Kafiatur Rizky pada menit 23, namun tendangannya masih melambung di atas gawang Panama.

Kemudian pada menit ke 27, Panama mendapat peluang melalui sepak pojok Erick Diaz. Bersyukur bola masih mampu ditepis keluar dari kotak penalti oleh penjaga gawang Indonesia Ikram Al Giffari.

Beberapa saat kemudian Panama kembali mendapat peluang yang hampir menjebol gawang Indonesia, beruntung tendangan keras Moreno masih melambung tinggi.

Pada menit ke-36 tim U-17 Panama mendapat tendangan bebas akibat pelanggaran yang dilakukan pemain Indonesia, namun masih mampu dibuang keluar daerah penalti.

Pada masa injury time babak pertama, Panama berhasil menjebol gawang Indonesia melalui Oldemar Castillo akibat blunder yang dilakukan barisan pertahanan Indonesia. Tim U-17 Panama sementara unggul 1-0.

Sampai wasit Rade Obrenovic dari Slovenia meniup peluit panjang tanda berakirnya babak pertama, kedudukan sementara tetap 1-0 untuk Panama.

Jalannya Pertandingan Babak Kedua

Memasuki babak ke dua, dalam duel yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya tersebut, tim Indonesia mulai melakukan pergantian pemain. Jehan Pahlevi dan Kafiatur Rizky keluar digantikan oleh Amar Brkick dan Nabil Asyura.

Pergantian pemain tidak sia-sia, Indonesia mulai mengambil inisiatif menyerang di babak kedua. Pada menit ke 54, tim Indonesia secara spektakuler berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat sundulan Arkhan Kaka dengan memanfaatkan umpan silang Welber Jardim.

Pada menit ke 58, tim Panama kembali menciptakan peluang lewat tembakan Hector Rios, beruntung bagi Indonesia,tembakannya masih melenceng dari sasaran.

Sepuluh menit kemudian, Indonesia nyaris berbalik unggul lewat tembakan Arkhan Kaka setelah menerima umpan dari Nabil Asyura, namun sayang masih mampu diantisipasi penjaga gawang Panama Manuel Romero.

Pada menit ke 82, giliran Iqbal Gwijangge yang mendapat peluang emas dengan memanfaatkan kemelut di depan gawang Panama, namun tembakannya masih mampu diblok Manuel Romero.

Empat menit kemudian, giliran Panama yang mendapat peluang emas lewat skenario tendangan penjuru. Beruntung, sundulan Rios yang menyambut umpan tendangan penjuru masih membentur mistar gawang Indonesia.

Pada masa injury time babak kedua, tim Indonesia kembali menciptakan peluang lewat tembakan Hanif Ramadan, namun tembakannya masih mampu ditangkap dengan baik oleh kiper Panama.

Sampai peluit panjang tanda pertandingan berakhir dibunyikan wasit, skor imbang 1-1 tidak berubah lagi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun