Mohon tunggu...
Rahman Kamal
Rahman Kamal Mohon Tunggu... Jurnalis - Freelance Graphic Designer and Social Media Marketing Expert

Menulis, bercerita, dan berbagi kekuatan. Pecinta bola yang kadang romantis dan menulis berbagai topik ringan sehari-hari. #COYG

Selanjutnya

Tutup

Ramadan Pilihan

Bersih Rumah Jelang Lebaran Makin Seru dengan 5 Tips Ini! Yuk Bersih-bersih

6 April 2024   14:35 Diperbarui: 6 April 2024   14:36 243
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bersih-bersih rumah.(Foto: Nathan Cowley/Pexels)

Kemeriahan Lebaran semakin dekat, menyambut momen bahagia ini, kita pasti sudah mulai melakukan persiapan untuk menyambutnya. Ada yang sudah mulai belanja pakaian baru, kue-kue kering untuk disuguhkan pada tamu, dan membersihkan rumah secara menyeluruh menyambut Lebaran. 

Rumah yang bersih dan rapi akan menciptakan suasana yang nyaman bagi keluarga dan tamu yang datang berkunjung. Membersihkan rumah menjelang lebaran juga bagian dari upaya kita untuk memuliakan tamu. 

Memuliakan tamu sendiri adalah salah satu bagian keimanan serta menunjukkan perangai baik. Hal itu sebagaimana diriwayatkan dalam hadits Abu Hurairah meriwayatkan bahwa Rasulullah SAW menuturkan:

man kna minu billwahi wlami al-iri falukrim afahu, waman kna minu billwahi wlami al-iri falail raimahu, waman kna minu billwahi wlami al-iri falaqul arr lamut

Artinya: "Barang siapa beriman kepada Allah SWT dan hari akhir, maka hendaklah ia memuliakan tamunya. Barangsiapa beriman kepada Allah dan hari akhir, maka hendaklah ia mempererat hubungan kekeluargaannya. Dan barangsiapa beriman kepada Allah dan hari akhir, maka hendaklah ia mengucapkan yang baik ataupun berdiam diri saja." (Muttafaq 'Alaih, HR Bukhari [10/373, 442] & Muslim [47])

Menukil Syarah Riyadhus Shalihin karya Imam An-Nawawi, hadits tersebut menjelaskan bahwa tanda keimanan yang sempurna, salah satunya adalah memuliakan tamu.

Kendati demikian, membersihkan rumah sebelum Lebaran bisa menjadi tugas yang menantang dan melelahkah. Terlebih, kalian melakukannya sendirian. Rasanya cukup berat dan bikin capek. Oleh karena itu, untuk membantumu mengatasi hal ini, berikut adalah lima tips efektif untuk membersihkan rumah menyambut Lebaran, bikin kegiatan bersih-bersih mu makin seru dan asik:

1. Mulai dengan mengumpulkan sampah untuk dibuang

Sebelum mulai membersihkan rumah. Cobalah untuk mengumpulkan sampah-sampah yang terlihat terlebih dahulu. Kresek bekas belanja yang sudah tidak terpakai, bungkus makanan dan bumbu dapur serta sampah rumah tangga lainnya. Kumpulkan sampah-sampah terlihat terlebih dahulu sebelum memulai proses bersih-bersih rumah secara menyeluruh.

Buanglah semua sampah yang tidak diperlukan, seperti kemasan bekas, kertas yang sudah tidak terpakai, atau barang-barang yang sudah rusak. Dengan membersihkan sampah terlebih dahulu, Kamu akan membuat proses pembersihan selanjutnya menjadi lebih efisien.

Selain itu, mengumpulkan sampah terlebih dahulu sebelum membersihkan secara menyeluruh juga membuat proses bersih-bersih terasa menyenangkan karena rumah yang awalnya kotor menjadi lebih lega dan bersih setelah sampah-sampah terlihat sudah dikumpulkan dan dibuang. 

2. Lakukan Pembersihan Secara Bertahap

Setelah semua sampah telah dikumpulkan dan dibuang, langkah berikutnya adalah membersihkan area secara bertahap. Jangan membersihkan beberapa ruangan dalam waktu bersamaan. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun