Mohon tunggu...
Muhammad Rafli Anggara
Muhammad Rafli Anggara Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa S1 Adminstrasi Publik, FISIP, Undip

Manusia Pembelajar dan selalu berusaha berguna bagi sesama.

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Mahasiswa Mengajar Undip Ajarkan Membuat Media Pembelajaran Interaktif Sederhana

7 Agustus 2021   15:00 Diperbarui: 7 Agustus 2021   15:00 128
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tampirkulon, Magelang, Jawa Tengah (20/5/2021) Pandemi global covid-19 yang melanda dunia termasuk Indonesia berdampak pada sektor pendidikan. Imbas yang di berikan kepada sektor pendidikan adalah perubahan metode pembelajaran yang di terapkan oleh sekolah, dimana kurang lebih 1 tahun siswa-siswi sekolah dasar, menengah, atas, hingga perguruan tinggi harus belajar di rumah dan di paksa untuk memanfaatkan teknologi-teknologi baru di bidang pendidikan untuk memperlancar kegiatan belajar mengajar baik secara daring atau online maupun luring.

Guru sebagai pendidik profesional yang memiliki tugas utama untuk mendidik, mengajar ,membimbing, mengarahkan, melatih, ,menilai serta melakukan evaluasi terhadap siswa-siswi juga di tuntut untuk mampu berinovasi dalam melakukan tugas utamanya. Apalagi di tengah kondisi seperti saat ini yang mana siswa-siswi belajar secara daring atau online maka guru harus mampu untuk memanfaatkan perkembangan teknologi yang ada dalam pendidikan agar tujuan dari pembelajaran dapat tercapai dan pembelajaran tidak menjadi stagnan. Banyak inovasi yang dapat di lakukan guru mulai dari dari cara mengajar hingga media atau alat peraga yang di gunakan untuk mengajar juga dapat di inovasikan.

Maka dari itu Mahasiswa Kampus Mengajar Angkatan 1 Tahun 2021 yaitu Muhammad Rafli Anggara dari prodi S1 Administrasi Publik beserta tim yang di tempatkan di SDN Tampirkulon memberikan penyuluhan sekaligus pendampingan kepada bapak ibu guru di SDN Tampirkulon 2, Kecamatan Candimulyo, Kabupaten Magelang untuk membuat media pembelajaran interaktif sederhana menggunakan software macromedia flash 8. Program ini di buat agar guru SDN Tampirkulon 2 dapat melaksanakan kegiatan pembelajaran secara efektif, asik dan interaktif kepada siswa-siswi sehingga peserta didik memeiliki motivasi lebih dalam belajar meskipun di tengah situasi panndemi yang mengharuskan mereka melaksanakan kegiatan belajar-mengajar dari rumah

Dokpri
Dokpri

Dokpri
Dokpri

Program ini di laksanakan sebanyak  3 sesi yakni sesi pengenalan program dan software macromedia flash 8, sesi 2 memberikan contoh pembuatan media pembelajaran interaktif sederhana dengan macro media flash 8, sesi 3 memberikan video tutorial serta pendampingan pembuatan media pembelajaran interaktif sederhana sekaligus percobaan hasil pembuatan media pembelajaran interaktif sederhana. Pada program ini Mahasiswa juga membekali bapak ibu guru dengan modul sederhana terkait cara pembuatan media pembelajaran interaktif sederhana agar bapak ibu guru memiliki pegangan untuk dapat mempelajarinya di manapun.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun