Mohon tunggu...
Rachmat Hidayat
Rachmat Hidayat Mohon Tunggu... Sejarawan - Budayawan Betawi

a father, batavia, IVLP Alumni 2016, K1C94111, rachmatkmg@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Serunya Piala Dunia "Zaman Old" ketimbang Sekarang

25 Juni 2018   09:43 Diperbarui: 25 Juni 2018   09:47 941
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tim Jerman Barat (www.fifa.com)

Nama-nama seperti Careca, Muller, Socrates, Elzo, Alemao, dari Brazil aku hapal semuanya, begitupun nama-nama dari dari negara lainnya, seperti Maradona, Oscar Ruggeri, dan Burruchaga dari Argentina; Hugo Sanchez dari Meksiko; dan Enzo Scifo dari Belgia. Ada juga Rudi Voller, Lothar Matheus, dan Rummaniege, dari Jerman Barat. 

Hampir semua pemain tim peserta piala dunia 86, aku ingat, mulai dari kiper, bek, gelandang hingga penyerang. Dan, kalau disuruh untuk mengingatnya kembali, rasanya cuma nama-nama yang kusebutkan itu yang tersisa dalam ingatan saat ini.

Begitulah, selepas musim liburan atau hari pertama masuk sekolah, beragam cerita tentang petualangan liburan pun di mulai. Bagi yang tidak berlibur dan hanya main bola saja, tentu cerita tentang keriuhan pertandingan Piala dunia Mexico menjadi sentra dan highlight topik obrolan yang tak habis-habisnya. 

Dengan kemampuan naratif bercerita yang nyaris menyamai komentataor sepak bola, Sambas, temanku bercerita bagaimana Maradona meliuk-liukkan tubuhnya dalam mengocek bola. 

Dalam riungan obrolan di kelas, aku pun tak mau ketinggalan, aku sangat antusias ketika menceritakan bagaimana tandukan dari Socrates mampu memenangkan Brazil dengan skor tipis 1-0 kontra Spanyol, di Stadion Guadalajara, Mexico. itulah cerita kami, anak ingusan tahun 80-an dalam mengisi liburan sekolah. 

Bagaimana dengan kalian anak milenial? Ditunggu cerita kalian di tahun 2045, nanti!


HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun