Mohon tunggu...
Rachel Fitria
Rachel Fitria Mohon Tunggu... Freelancer - Research Leader

Mengamini Quote nya Mahatma Gandhi "Satisfaction lies in the effort, not in the attainment, full effort is full victory". Selalu jatuh cinta dengan dunia Biologi dan travelling. Memimpikan 'bermain' dengan anak-anak di pelosok negeri. rachelfithree.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Sehat dengan pijat refleksi dan spa di Nest Family Reflexology & Spa

24 Agustus 2015   18:10 Diperbarui: 24 Agustus 2015   18:17 31
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ada pernyataan, “menjaga kesehatan di era kekinian bukan hal yang murah”. Apalagi tingkat stress yang kerap meningkat akibat padatnya aktivitas membuat kesehatan menjadi sesuatu yang sangat berharga. Namun ini bukan berarti menjaga kesehatan tidak mudah, banyak juga cara “murah” yang dapat dilakukan seperti memperhatikan asupan makanan, berolahraga, menghindari rokok, dan melakukan yoga.

Ada lagi cara alternatif lainnya seperti pijat refleksi dan spa. Pijat refleksi dan spa sendiri memiliki manfaat untuk relaksasi, pengobatan, diagnosis penyakit, meningkatkan daya tahan tubuh, mengurangi ketergantungan obat, melancarkan peredaran darah, aman untuk segala usia, dan yang paling penting, murah.

Pijat refleksi dan spa di masa sekarang ada di hampir tiap kota besar dengan harga yang bervariasi. Salah satu bisnis yang bergerak di bidang kesehatan dan kecantikan ini ialah Nest Family Reflexology & Spa. Nest memiliki beberapa cabang di Jakarta dan Tangerang. Terkini, Nest membuka cabang ke limanya di kota Solo, Jawa Tengah pada 20 Agustus 2015.

Nest Family Reflexology & Spa berdiri pada 11 Juni 2010 dan karena keuletan dan prinsipnya yang memanjakan konsumen, usahanya berkembang dengan pesat. Ini terbukti dengan Nest sudah memiliki 5 cabang. Lokasi cabang ke lima dipilih, karena menurut CEO Anugerah Telur Emas Mandiri, Fendy Julianto, Solo memiliki potensi besar dan lokasinya strategis. Mitra-mitra Nest Family Reflexology & Spa pun kebanyakan berasal dari Solo, ini juga yang membuat Solo menjadi tempat training centre untuk menghasilkan terapis yang handal.

Lokasi Nest Family Reflexology & Spa di Jl. Perintis Kemerdekaan No. 35 Kelurahan Purwosari, Kecamatan Laweyan, Surakarta, Jawa Tengah ini sangat strategis, berdampingan dengan Toko Batik Kencana Murni, dan tak jauh dari Hotel Aston.

Saat Grand Opening Nest Family Reflexology & Spa di Solo, Komposono (Kompasianer Solo Raya) juga turut diundang. Pembukaan acara berlangsung dari sambutan yang disampaikan oleh CEO Anugerah Telur Emas Mandiri, Fendy Julianto, dan pejabat Walikota Solo diwakili kepala Dinas Kesehatan Kota Solo, Ibu Siti Wahyuningsih, M.Kes.


Kepala Dinas Kesehatan Kota Solo, Ibu Siti Wahyuningsih, M.Kes. dalam sambutannya membeberkan berbagai manfaat pijat refleksi ditinjau dari segi kesehatan. Ini semakin menguatkan bahwa pijat refleksi benar-benar bermanfaat bagi kesehatan.

Lalu peresmian Nest Family Reflexology & Spa di Solo pun ditandai dengan gunting pita yang dilakukan oleh Fendy Julianto, pak Dani dan Ibu Siti Wahyuningsih, M.Kes.

Setelah diresmikan, para undangan diajak berkeliling untuk melihat fasilitas-fasilitas di Nest dan keluarga Komposono diajak merasakan langsung sensasi pijat refleksi dan dikenalkan pada layanan spa di Nest.

Saat mencoba pijat refleksi, para terapis begitu profesional, tahapan demi tahapan membuat customer merasa nyaman. Dimulai dengan tahap membersihkan kaki dengan handuk basah sekaligus membuat kita rileks, kemudian dipijat sambil menanyakan kekuatan pijatannya sudah sesuai atau belum. Terapis ini dengan ramah diiringi senyum memberikan informasi tentang keluhan-keluhan yang dirasakah customer. Misalnya bila sakit di areal jari kaki, tandanya ada problem di daerah kepala, bila di bagian tengah telapak kaki, biasanya bermasalah di bagian organ pencernaan.

Nest Family Reflexology & Spa di targetkan dapat menjadi destinasi tempat pijat refleksi dan spa yang tepat dan favorit, dimana terapisnya dibekali pengetahuan fundamental dan pelatihan yang tepat sehingga treatment yang diberikan benar-benar memperhatikan faktor kesehatan juga kecantikan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun