Mohon tunggu...
Putu asthiti
Putu asthiti Mohon Tunggu... Sales - Entrepreneur

Penulis yang menggunakan tulisannya untuk membagikan pengalaman dan sudut pandangnya

Selanjutnya

Tutup

Worklife

Mengubah Pekerjaan yang Melelahkan Menjadi Menyenangkan

4 Maret 2023   08:27 Diperbarui: 4 Maret 2023   08:36 88
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
pexels-julia-m-cameron

Coba diingat-ingat, pernah ga ada suatu hari dimana kalian tidak melakukan banyak hal namun merasa amat lelah? Lalu sebaliknya, pernahkah ada hari begitu banyak hal yang kalian lakukan sepanjang hari, namun di akhir hari kalian masih merasa segar dan bersemangat? Pernah?

Apa kalian menyadari apa yang menyebabkan perbedaan tersebut? Jawabannya adalah kebosanan. Kita mudah lelah saat kita merasa bosan dan tidak menikmati apa yang kita kerjakan.

Joseph E. Barmack, Ph.D melakukan eksperimen pada sekelompok mahasiswa yang disuruh melakukan serangkaian kegiatan yang tidak mereka minati. Hasilnya mereka merasa lelah dan mengantuk, mengeluh sakit kepala dan mata tegang serta uring-uringan. Dan perasaan itu bukan hanya imajinasi mereka belaka.

Percobaan metabolisme yang dilakukan pada mereka membuktikan tekanan darah dan konsumsi oksigen tubuh menurun saat orang merasa bosan, dan keseluruhan metabolisme tubuh lancar begitu orang menaruh minat dan menyukai kegiatan yang mereka lakukan.

Percobaan sebaliknya dilakukan oleh Dr. Edward Thorndike yang berhasil membuat sekelompok pemuda nyaris tidak tidur selama seminggu melakukan pekerjaan yang membuat mereka tertarik.

Duduk beberapa jam di depan laptop melakukan pekerjaan menginput data yang monoton akan jauh lebih melelahkan bagi saya dibandingkan seharian berjalan-jalan di alam walaupun itu melibatkan naik-turun bukit.

Kalian mungkin juga pernah mengalami hari dimana ada hal yang mengganggu emosi kalian yang menyebabkan banyak pekerjaan hari itu yang tidak selesai dan di akhir hari kalian merasa sangat lelah. Namun di suatu hari semua hal berjalan lancar dan kalian menyelesaikan begitu banyak pekerjaan dalam sehari dan di ujung hari masih merasa bersemangat dan berbinar-binar. Pernah?

Jadi kelelahan kita kerapkali tidak disebabkan oleh banyaknya pekerjaan yang kita lakukan, namun oleh perasaan cemas, frustasi dan kesal. Contoh yang lebih gampang adalah, berjalan 500 meter bersama teman yang terus ngomel, mengeluh dan tidak mau mendengarkan pasti akan terasa jauh lebih melelahkan dibanding berjalan 10 kilometer bersama pacar yang memikat hati, bukan?

Lalu bagaimana jika pekerjaan kita saat ini cenderung membuat kita lelah? Apa yang bisa kita lakukan untuk membuatnya lebih menyenangkan? Sebuah bab di buku Dale Carnegie yang berjudul "How to enjoy your life and your job" memberikan contoh-contoh yang menarik tentang cara yang bisa kita lakukan.

Sebuah permainan yang dilakukan seorang stenograf yang memiliki pekerjaan yang sangat membosankan adalah contoh pertama. Ia memiliki pekerjaan yang sangat membosankan, yaitu mengisi formulir-formulir dan memasukkan angka serta statistik. Agar tahan dengan pekerjaan ini, ia memutuskan untuk membuatnya menyenangkan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun