Mohon tunggu...
Himam Miladi
Himam Miladi Mohon Tunggu... Penulis - Penulis

Penulis Konten | warungwisata.com | Email : himammiladi@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Diary Pilihan

Dear Diary, Tahun Ini Aku Ingin Ramadanku Beneran

9 April 2021   11:29 Diperbarui: 9 April 2021   11:43 202
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Aku tidak ingin Ramadanku kali ini tersia-siakan. Aku ingin Ramadanku beneran (unsplash.com/Utsman Media)

Dear Diary,

Tahun ini aku ingin Ramadanku beneran.

Tahun ini aku enggak ingin mengulang kesalahan yang sama, yang selalu terjadi setiap kali Ramadan menjelang.

Tahu nggak diary, kalau setiap Ramadan datang, suasananya hampir selalu sama. Kecuali tahun kemarin, karena ada pandemi Covid-19.

Ya, tahun lalu suasana Ramadan sempat diselimuti kesedihan. Tak ada buka puasa bersama, tak boleh sholat tarawih berjamaah.

Apalagi bagi mereka yang di perantauan, tak bisa lagi mudik lebaran. Padahal kita sudah terbiasa dengan kemeriahan ritual dan suasana Ramadan yang ceria.

Tapi Diary, meski serba dibatasi akibat pandemi, ternyata makna dan hakikat Ramadan tak jauh berbeda.

Setiap kali Ramadan datang, stasiun televisi pada insyaf semua. Acara-acara yang mempertontonkan paha dan dada dihentikan sementara.

Artis-artis banyak yang bertobat. Hijab yang semula dianggap radikal mendadak jadi pemandangan normal.

Banyak pula yang mendadak ustaz. Ramai menyampaikan satu dua ayat Al-Quran. Dan bisa ditebak, surat Al-Baqarah ayat 183 laris manis dilafazkan. Sayangnya Diary, mereka melafazkannya dengan datar, tanpa makna apa-apa.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun