Mohon tunggu...
Himam Miladi
Himam Miladi Mohon Tunggu... Penulis - Penulis

Penulis Konten | warungwisata.com | Email : himammiladi@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Artikel Utama

Berikan 4 Jenis Penghargaan Ini agar Siswa Termotivasi Belajar Online

28 Juli 2020   22:15 Diperbarui: 1 Agustus 2020   10:53 3907
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Salah satu cara sederhana untuk melibatkan siswa di kelas online adalah dengan memberi penghargaan (ilustrasi: weareteachers.com)

Salah satu tantangan terbesar bagi para guru di segala usia adalah bagaimana caranya menjaga siswa di kelas tetap terlibat dan memperhatikan materi yang diajarkan. 

Tantangan ini semakin sulit ketika guru dan siswa harus menghadapi model pembelajaran jarak jauh seperti yang kita lakukan di masa pandemi sekarang ini.

Karena bencana ini datangnya mendadak, guru tidak memiliki program pelatihan pengajaran virtual atau jarak jauh. Begitu pula dengan para siswa yang tidak pernah disiapkan untuk belajar online. Akibatnya, banyak guru terus meniru apa yang mereka lakukan di kelas.

Tantangan yang Dihadapi Guru dan Siswa Selama Belajar Dari Rumah

Ambil contoh yang terjadi pada anakku yang duduk di kelas VI SD. Sejak awal tahun ajaran baru 2020, tidak ada pemberitahuan apa pun perihal persiapan siswa di awal kegiatan pembelajaran mereka. Wali kelas 6 hanya menyampaikan pemberitahuan singkat, bahwa anak-anak tetap belajar dari rumah. Itu saja.

Tidak ada informasi tambahan. Tidak ada instruksi siswa harus belajar apa. Tidak ada bahan pelajaran yang dibagikan. Beberapa hari kemudian, barulah orangtua siswa diminta mengambil paket buku-buku pelajaran sekolah. Setelah itu, pembelajaran dilakukan melalui grup WhatsApp khusus siswa.

Sebagai orangtua, aku langsung keberatan karena aku tidak membekali anakku yang bungsu ini dengan ponsel dan nomor seluler sendiri. Sebelumnya, setiap ada tugas atau pengumuman dari sekolah disampaikan lewat grup paguyuban orangtua siswa.

Namun apa boleh buat, demi memastikan pendidikan anakku tidak terganggu nomor ponsel pribadiku pun dimasukkan ke grup khusus siswa. Aku yakin, banyak teman-teman anakku yang juga memakai nomor ponsel orangtua mereka.

Di grup siswa, setiap pagi guru memberi instruksi apa saja yang harus dibaca dan dikerjakan siswa di rumah. Misalnya, senin pagi membaca Tema 1 Sub Tema 1 Pembelajaran 1. Setelah itu, siswa diminta mengerjakan tugas yang ada di Lembar Kerja Siswa (LKS).

Tugas yang sudah dikerjakan kemudian dikumpulkan dengan cara difoto lalu diunggah di grup siswa. Rutinitas ini berlangsung dari senin sampai jumat mulai pukul 07.00 hingga 11.00.

Dengan pola pembelajaran yang hampir tidak ada bedanya dengan pertemuan biasa di ruang kelas sekolah, sulit untuk memotivasi siswa agar antusias menjalani pembelajaran jarak jauh. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun