Mohon tunggu...
Danang Prasajatama
Danang Prasajatama Mohon Tunggu... Mahasiswa -

Mahasiswa DKV ISI Yogyakarta

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup

Kritik DKV Infografis Koran Tempo 'Negara Asal PMA (Januari-September 2015)'

5 November 2015   19:01 Diperbarui: 5 November 2015   19:21 128
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Identifikasi & Deskripsi

Infografis ini dikeluarkan oleh koran Tempo edisi akhir pekan tanggal 24-25 Oktober 2015. Infografis yang akan dibahas ini terdapat pada halaman 3, menjelaskan tentang persentase negara asal PMA yang masuk Indonesia dari Januari-September 2015.

Bentuk dasar dari diagram yang digunakan dalam infografis ini adalah lingkaran, dengan diameter 5 cm dan terbagi atas beberapa bidang dengan warna yang berbeda-beda. Warna yang digunakan ialah hijau, biru, oranye, abu-abu, kuning, merah, biru tua, dan hijau tua. Jenis font yang digunakan pada bagian judul mendekati jenis font Kozuka Gothic Pro H Bold ukuran 14pt. Untuk bagian isi, menggunakan font Arial ukuran 12pt. Seluruh font menggunakan warna hitam.

Sebagai penghubung antara bidang-bidang di dalam lingkaran dengan bagian keterangan dari infografis, digunakan sebuah garis dengan lingkaran kecil atau titik di ujungnya. Sama halnya dengan font, pada bagian penghubung ini juga menggunakan warna hitam.

Bidang berwarna hijau merupakan bagian terluas dari diagram lingkaran, sebesar 38,6%. Mengandung nilai PMA sebesar US$ 8,2 miliar, dimana nilai ini merupakan gabungan dana beberapa negara penanam modal di Indonesia

Bidang berwarna biru menginformasikan  PMA yg ditanamkan Singapura sebesar US$ 3,5 miliar. Mengambil porsi sebesar 16,4% pada diagram. Malaysia yang memasok PMA sebesar US$ 2,9 miliar dengan persentase 13,6% pada diagram dan menggunakan warna oranye.

Berikunya ialah bidang berwarna abu-abu sebesar 11,7% yang menginformasikan tentang PMA dari Jepang senilai US$ 2,5 miliar. Dana PMA Uni Eropa sebesar US$ 1,7 miliar, menempati porsi 8% pada diagram dan menggunakan warna kuning.

PMA yang ditanamkan oleh Korea Selatan, Amerika Serikat, British Virgin Island berturut-turut senilai US$ 1 miliar (4,7%), US$ 0,8 miliar (3,7%), dan US$ 0,7 miliar (3,3%) dengan warna bidang merah, biru tua, dan hijau tua.

Data infografis ini diambil dari BKPM.

Interpretasi

Menurut Agus Supriyatna, diagram adalah gambaran atau sketsa untuk menerangkan hubungan antara dua hal atau lebih. Diagram pada infografis ini menggunakan bentuk dasar lingkaran, dengan maksud memberikan kesan kesempurnaan, keselarasan, gerakan, juga kesatuan dan integritas. Bisa dibilang adanya pengharapan bahwa kesempurnaan, keselarasan, gerakan, kesatuan dan integritas dapat terwujud  pada perekonomian Indonesia setelah banyaknya PMA yang masuk ke negeri ini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun