Mohon tunggu...
Prama Ramadani Putranto
Prama Ramadani Putranto Mohon Tunggu... Guru - Menebar Kebaikan dan Energi Positif

Menebar Kebaikan dan Energi Positif

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

5 Hal yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Memilih Event Lari

10 November 2022   15:59 Diperbarui: 10 November 2022   16:01 1095
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kemeriahan Event Lari - Sumber : kompas.com

"Olahraga lari semakin populer saat ini. Tiap kali ada event lari selalu saja dibanjiri oleh peserta. Olahraga lari tidak hanya sekedar olahraga, ini adalah soal gaya hidup dan hobi."

Ketika mendapati salah satu kawan yang sedang mengikuti event lari, biasanya media sosialnya dipenuhi dengan postingan terkait event yang diikutinya. Kemeriahan event yang diikuti memantik rasa penasaran. Energi dan daya tariknya begitu terasa sehingga seketika muncul keinginan untuk mencoba mengikuti event tersebut. Mencoba menengok beberapa event lari yang diselenggarakan dan mampu menarik perhatian para pelari dari mancanegara. Sebut saja Borobudur Marathon, Jogja Marathon, hingga Bromo Marathon, tiap kali dihelat selalu saja dibanjiri peserta baik dari dalam maupun luar negeri. Tidak hanya soal lomba, tidak hanya soal siapa yang mampu menjadi yang tercepat menjadi garis finish, namun ini tentang gaya hidup dan hobi serta media menemukan kebahagiaan. 

Event lari saat ini menjamur, hampir di setiap bulan di setiap kota di seluruh Indonesia, bahkan di seluru dunia selalu ada perhelatan event lari ini. Mengapa demikian? Tentunya ini terjadi karena animo masyarakat yang semakin tinggi untuk berpartisipasi. Ragam alasa mengapa mengikuti event lari dapat ditemui, mulai dari orientasi prestasi, menjaga kebugaran jasmani, menjalin relasi, hingga demi sebuah konten. Oleh sebab itu perlu rasanya untuk mempertimbangkan beberapa hal sebelum menentukan memilih suatu event lari.

Reputasi Event Lari

Ketika mencari-cari event lari yang akan diikuti, perlu juga melihat testimoni dari para peserta yang pernah mengikuti. Bagaimana tanggapan, kesan, dan pesannya dapat menjadi sebuah pertimbangan. Lalu coba untuk mengunjungi website resminya, temukan bagaimana penyelenggaraan event lari tersebut berjalan, apakah berjalan mulus atau tidak. Catatan positif rekam jejak penyelenggaraan event lari perlu digali, karena hal ini berpengaruh pada reputasi event lari tersebut.

Lokasi dan Rute Lari

Lokasi dan rute lari yang akan ditempuh menjadi satu pertimbangan pula sebelum mengikuti event lari. Dimana lokasi penyelenggaraan menjadi pertimbangan biaya akomodasi dan rute yang dilalui menjadi daya tarik tersendiri. Pemandangan alam yang indah, peninggalan bersejarah, dan seberapa banyak tanjakan yang harus ditaklukkan perlu dipertimbangkan. Mengapa? Karena mengikuti event lari harus meninggalkan kesan manis di hati. Berlari tidak hanya soal menaklukkan diri sendiri namun juga soal menemukan kebahagiaan dengan dimanjaakan pemandangan indah di sepanjang rute yang dilalui.

Biaya Regristasi dan Isi Race Pack

Semakin tinggi angka partisipasi masyarakat untuk mengikuti event lari berdampak pada semakin tingginya biaya regristasi peserta. Menjadi pertimbangan khusus ketika memutuskan melakukan regristasi disesuaikan dengan apa saja yang didapat dalam race pack yang diberikan. Apakah sesuai dengan harga yang dibayar atau tidak. Biasanya event lari dengan reputasi yang baik, meski biaya regristrasi mahal namun sepadan dengan isi race pack yang didapat. Biasanya selain jersey, peserta juga mendapatkan produk-produk sponsor dalam sebuah race pack. 

Jersey 

Desain yang keren dan bahan jersey yang nyaman menjadi magnet bagi para peserta event lari. Event lari dengan reputasi yang baik seringkali mengadakan launching jersey sebelum event lari tersebut dihelat. Desain jersey yang apik merepresentasikan makna dari sebuah event lari serta menyiratkan sebuah pesan yang akan disampaikan. Desain yang apik dan bahan yang nyaman akan menambah kepercayaan diri para pelari yang mengenakanya.

Fotografer Event Lari

"Salah satu alasan seseorang mengikuti event lari adalah mendapatkan PB. PB yang dimaksud bukanlah personal best atau catatan waktu lari terbaik, namun PB yang dimaksud adalah 'Photo Banyak' untuk memenuhi postingan di media sosialnya."

Banyak alasan yang melatarbelakangi mengapa seseorang memutuskan untuk mengikuti event lari. Mulai dari prestasi, hobi, hingga soal eksistensi. Mendokumentasikan asyiknya berlari rasanya menjadi sebuah kewajiban. Melewatkan momen-momen penuh pengalaman yang berkesan sangatlah disayangkan. Biasanya event lari yang memiliki reputasi baik akan bekerjasama dengan penyedia layanan automatic photo tagging sehingga di sepanjang rute dengan spot-spot foto terbaik akan ditemui banyak fotografer yang stand by  dan siap mengabadikan aksi keren para pelari. Rasanya hal ini juga perlu menjadi salah satu pertimbangan sebelum menentukan event lari yang akan diikuti.

Olahraga lari mampu mengambil hati masyarakat. Hal ini terbukti dengan tingginya animo masyarakat mengikuti event lari. Tak peduli berapapun biaya regristrasi yang harus dibayar, jika bicara soal hobi dan ekstistensi apapun akan dilakukan. Oleh sebab itu perlu rasanya mempertimbangkan hal-hal apa saja yang harus diperhatikan sebelum menentukan event lari yang akan diikuti. (prp)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun