Mohon tunggu...
Pical Gadi
Pical Gadi Mohon Tunggu... Administrasi - Karyawan Swasta

Lebih sering mengisi kanal fiksi | People Empowerment Activist | Phlegmatis-Damai| twitter: @picalg | picalg.blogspot.com | planet-fiksi.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

Ini Dia Laptop Juara untuk Para Blogger

15 Juni 2018   20:41 Diperbarui: 15 Juni 2018   21:34 1515
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Keamanan menjadi salah satu faktor kunci yang memengaruhi minat pembeli terhadap gawai. Lihat saja, produsen handphone saat ini berlomba-lomba menyajikan sensor fingerprint pada produk mereka. Tidak mau ketinggalan, ASUS pun melengkapi Vivobook A407 dengan fitur sensor fingerprint yang terletak di pojok kanan atas dari touchpad-nya. Kabar baiknya, akurasi pemindaian sensornya cukup tinggi sehingga tetap dapat berfungsi dengan baik bahkan saat jari dalam keadaan basah.

Selain untuk memastikan data, tulisan dan hasil kerja kita yang lain lebih aman terlindungi, sensor fingerprint ini langsung terhubung dengan windows hello yang merupakan fitur Windows 10, sistem operasi bawaan saat kita membeli laptop ini. Windows hello adalah fitur untuk membuat perangkat mengenali penggunanya sehingga memudahkan sign-in secara personal. Jadi tidak perlu ribet mengingat dan mengetik password lagi. Kita bisa mengakses komputer dengan mudah melalui satu sentuhan saja jari saja.

Cocok untuk Travelling

ASUS Vivobook A407 sesuai untuk mereka yang memiliki mobilitas tinggi seperti misalnya travel blogger. Selain desain yang slim, bobotnya juga hanya 1,5 Kg saja, sehingga cukup enteng dan mudah dibawa dalam dalam perjalanan. Kemudian dengan teknologi fast-charging, pengguna tidak perlu menunggu lama untuk mengisi daya baterai. Dari kondisi low-batt, pengisian hanya membutuhkan waktu 49 menit sampai baterai mencapai tingkat pengisian 60%. Jadi jika saat berada dalam perjalanan daya laptop sedang kritis dan kita hendak mampir di tempat makan, kita bisa mengisi perut sembari mengisi daya laptop. Selesai makan dan rehat, laptop pun siap digunakan lagi.

Kenyamanan Bekerja

Untuk menjamin kenyamanan jari-jemari blogger saat bekerja, desain dan fitur ASUS Vivobook A407 layak diacungi jempol. Panjang panel keyboard-nya yang lapang dan jarak antar tuts yang lega membuat proses mengetik jadi lebih mudah dan lebih akurat. Selain keyboard, dimensi touchpad-nya juga cukup luas dan mendukung multi-gesture sampai empat jari sehingga waktu untuk scroll halaman atau berpindah aplikasi dan layar menjadi lebih singkat. Pendek kata, blogger bisa bekerja dengan nyaman dan menggunakan waktu dengan lebih efisien dengan laptop ini.


Masih banyak keunggulan dari laptop yang dirilis ASUS pada bulan April 2018 ini, antara lain teknologi ASUS SonicMaster dan ASUS Audio Wizard untuk memberikan pengalaman audio terbaik, teknologi ASUS IceCool untuk menciptakan sistem pendinginan yang efisien dan tersedia berbagai port seperti HDMI, USB 3.0, audio combo dan microSD card reader untuk memudahkan koneksi dengan perangkat lain.

 Waktunya mengintip harga laptop juara ini. Di portal belanja tokopedia.com ASUS Vivobook A407UB dibanderol dengan harga Rp6.200.000 dan untuk varian A407UA dibanderol dengan harga Rp5.399.000. Perbedaan kedua varian terletak pada kartu grafis yang digunakan seperti sudah diulas pada tulisan di atas. Harga yang ditawarkan sangat berdamai dengan spesifikasi dan fitur-fitur keren yang dimilikinya, bukan?  

Bagi yang sedang berburu laptop, terutama para blogger dan pengguna lain yang bergiat dalam dunia penulisan, ASUS Vivobook A407 ini bisa menjadi pilihan utama. Tanpa harus merogoh kocek dalam-dalam, laptop dengan performa juara dan fitur keren sudah ada dalam genggaman. (PG)

infografis dokumen pribadi. Gambar laptop dari www.asus.com
infografis dokumen pribadi. Gambar laptop dari www.asus.com
Referensi:

www.asus.com

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun