Mohon tunggu...
Alex Palit
Alex Palit Mohon Tunggu... Jurnalis - Jurnalis

Membaca Bambu Mengungkap Makna

Selanjutnya

Tutup

Politik

Alhamdullilah... Prabowo – Hatta Menang di Kota Kelahiranku, Probolinggo

19 Juli 2014   05:18 Diperbarui: 18 Juni 2015   05:55 292
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
14056965991834927226

[caption id="attachment_334180" align="aligncenter" width="300" caption="Prabowo - Hatta (Desain foto: Alex Palit)"][/caption]

Sehari jelang pencoblosan Pilpres 2014, saya mendapat telpon dari beberapa teman semasa sekolah yang menyatakan yakin bahwa pasangan No.1: Prabowo – Hatta akan memenangi perolehan suara di kota Probolinggo, kota kelahiran saya. Saya pun mengucapkan banyak terimakasih kepada teman-teman saya atas dukungannya yang telah ikut berjuang untuk memenangkan Prabowo – Hatta. Seperti kita ketahui bahwa kota Probolinggo dikenal sebagai basis PDI Perjuangan, di mana setidaknya dalam tiga periode ini Probolinggo walikotanya dikuasai dinasti politik dari kader dari PDI Perjuangan. Dan ini adalah kenyataan pahit yang harus ditelan PDIP - Probolinggo.

Meski jarang pulang ke Probolinggo, saya selalu menjaga silaturahmi dengan teman semasa di SMA saling bertelpon atau menyapa lewat media sosial fesbuk. Dari fesbuk ini pula mungkin mereka mengetahui bahwa saya pendukung Prabowo – Hatta. Dari sini pula mungkin sebagai solidaritas sesama teman  mereka ikut berempati akhirnya ikut mendukung “Indonesia Bangkit”, kalau bukan kita siapa lagi, kalau bukan kita kapan lagi!

Sehari setelah pencoblosan, lagi-lagi saya mendapat banyak telpon dan pesan fesbuk menanyakan prihal deklarasi klaim kemenangan kubu Jokowi – JK. Itu khan katanya quick count, bukan real count, jawab saya. Akhirnya saya pun menulis, “Antara Real Count dan Quick Count” dan “Antara Klaim Kemenangan dan Penyangkalan Kekalahan”, untuk menjawab pertanyaan tersebut, seputar klaim kemenangan yang dideklarasikan kubu Jokowi – JK. Soal kepastian siapa pemenangnya, “Indonesia Bangkit” atau “Indonesia Hebat”, kita tunggu saja hasil rekapitulasi hitungan secara nasional KPU, 22 Juli nanti.

Begitu dapat kabar bahwa “Indonesia Bangkit” menang di kota Probolinggo, langsung saya cek di Rekap DA1-KPU. Alhamdullilah, dari data yang sudah terverifikasi kota Probolinggo, Prabowo – Hatta berhasil memenangi perolehan suara: No.1: 69112, sedangkan No.2: 58149. Satu hal lagi di luar dugaan saya, di tempat kelahiran saya dibesarkan yang Kelurahan Mayangan, Prabowo – Hatta menang. “Indonesia Bangkit” meraup 3358 suara, sedang “Indonesia Hebat” hanya 2329 suara. Dan pastinya ini menjadi kenyataan pahit yang harus diterima oleh walikota Prabolinggo sebagai dinasti politik kader PDI Perjuangan.

Itu di kota Probolinggo. Sementara di TPS – RT tempat domisiliku di Kelurahan Malaka Jaya – Duren Sawit, alhamdullilah Prabowo – Hatta memang. Termasuk di Jakarta Timur, juga dimenangi oleh “Indonesia Bangkit”. Dan ini sekaligus semakin memantapkan keyakinanku bahwa pasangan “Indonesia Bangkit” Prabowo – Hatta bakal memenangi Pilpres 2014. Tak ada kata perjuangan yang sia-sia. Semoga!

Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun