Mohon tunggu...
Elbibiya Izzul Penidda
Elbibiya Izzul Penidda Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa di Universitas Diponegoro

suka meneliti tentang etnobiologi.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud Pilihan

Kampus Mengajar Angkatan 3 Tanamkan Budaya Lingkungan Bersih kepada Siswa SDN Plalangan 03 Semarang

23 Agustus 2022   14:37 Diperbarui: 23 Agustus 2022   14:39 484
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Para Siswa SDN Plalangan 03 Semarang sangat gembira setelah diberi reward sebagai kelas terbersih. (Dokumentasi Pribadi, 2022).

Salah satu kebijakan yang dibuat oleh Kemdikbudristek adalah program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang memiliki tujuan untuk memberikan kesempatan bagi para mahasiswa di berbagai Perguruan Tinggi untuk belajar dan sarana pengembangan diri melalui kegiatan yang dilakukan diluar perkuliahan. 

Salah satu bagian dari program MBKM tersebut adalah Kampus Mengajar yang menugaskan mahasiswa untuk ikut andil dalam proses pendidikan di Indonesia yaitu tepatnya di berbagai SD dan SMP di seluruh Indonesia, khususnya di wilayah 3T (Terdepan, Terluar, Tertinggal) untuk membantu menjalankan proses belajar dan mengajar pandemi dan pasca pandemi.

SDN Plalangan 03 Semarang yang terletak di Kecamatan Gunungpati Kota Semarang merupakan salah satu sekolah yang dijadikan sasaran oleh Kampus Mengajar Angkatan 3. 

Tim yang ditugaskan di Sekolah Dasar tersebut terdiri atas 4 mahasiswa yang tentunya berasal dari beberapa perguruan tinggi yang berbeda. Mahasiswa tersebut adalah Elbibiya Izzul Penidda dari Universitas Diponegoro, Nabila Fairuz Zahira dan Tegar Artiningsih dari Universitas Negeri Semarang serta Ahmad Mujibburrohman dari Universitas Islam Sultan Agung.

Berdasarkan observasi awal, secara fisik SD Negeri Plalangan 03 Semarang merupakan bangunan tua yang cukup baik dan layak untuk digunakan sebagai fasilitas pendidikan sekolah dasar walaupun masih terdapat beberapa ruang yang memang belum memadai. 


Dalam aspek pelestarian lingkungan, masih belum ada tempat sampah 3 jenis oleh karena itu para siswa belum tau mengenai jenis-jenis sampah yang harus dipisah dan dipilah. 

Sedangkan untuk piket kelas sebagian masih dikerjakan oleh wali kelas serta pembiasaan cuci tangan dengan sabun dengan baik dan benar sudah mulai luntur. 

Oleh karena itu, budaya pelestarian kebersihan lingkungan yang ditanamkan untuk siswa siswi SDN Plalangan 03 Semarang dinilai masih kurang baik.

Dalam merealisasikan program kerja yang telah disusun oleh tim Kampus Mengajar Angkatan 3 yang ditugaskan di SDN Plalangan 03 Semarang, tim telah membuat beberapa program kegiatan sebagai solusi dari permasalahan diatas. 

Kegiatan tersebut adalah program pemilahan sampah, lomba kelas bersih dan pemberdayaan cuci tangan menggunakan sabun dengan baik dan benar. 

Program tersebut dikoordinatori oleh dikoordinatori oleh Elbibiya Izzul Penidda selaku mahasiswa yang berasal dari Program Studi Biologi, Fakultas Sains dan Matematika Universitas Diponegoro dimana asal jurusan dari mahasiswa tersebut relevan dengan program kegiatan tersebut.

Program pemilahan sampah dilaksanakan dengan pelaksanaan sosialisasi secara interaktif dengan memberi games dan mengarahkan siswa SD Negeri Plalangan 03 untuk selalu membuang sampah berdasarkan jenisnya. Program kerja ini teraktualisasikan dengan adanya bank sampah. 

Hal ini dikarenakan adanya rekomendasi dari Ibu Guru yang merupakan pengurus bank sampah di Kelurahan Gunungpati dan agar adanya langkah keberlanjutan dimana sampah tersebut bisa menghasilkan uang yang dapat dimanfaatkan oleh anggota kelas. 

Tim kampus mengajar membuat administrasi bank sampah yang berupa kartu penjualan sampah dan buku administrasi lainnya. Selain itu, dikarenakan pada sekolah tidak memiliki bak sampah yang cukup, maka tim membuat bak sampah dari kardus dan karung untuk bak sampah plastik dan kardus untuk tiap-tiap kelas.

Program kerja selanjutnya yang dilaksanakan dengan maksud untuk mendukung budaya bersih di sekolah adalah program perlombaan kelas bersih. Tim Kampus Mengajar Angkatan 3 mengadakan perlombaan ini tentunya dengan bantuan dari wali kelas yang senantiasa mengawal dan mengingatkan para siswa untuk mejaga kebersihan kelas. 

Pelaksanaan penilaian kebersihan dan kenyamanan ruang kelas dilakukan setiap hari dimana penilaian dari tiap hari tersebut akan diakumulasikan di akhir semester.

Pada proses pelaksanaannya, program kerja perlombaan kebersihan kelas ini dilakukan lewat sosialisasi dari Tim Kampus Mengajar Angkatan 3 di kelas-kelas pada sekolah sasaran. 

Sebelumnya, tim telah mempersiapkan presentasi Power Point dan juga video interaktif perihal kebersihan kelas yang nantinya akan membawa manfaat kepada para penghuni kelas. 

Untuk langkah selanjutnya, Tim Kampus Mengajar Angkatan 3 akan menilai kelas yang bersih, kemudian tim juga mempersiapkan timbal balik berupa hadiah bingkisan dan sertifikat kepada kelas yang terbersih. Program kerja ini berjalan dengan sukses dan disambut antusias yang tinggi oleh para siswa dan siswi sehingga budaya kebersihan kelas terealisasi dengan baik.

Selanjutnya, program pemberdayaan cuci tangan menggunakan sabun dengan baik dan benar disusun dengan tujuan untuk mewujudkan budaya bersih kepada para siswa dan siswi di SD Negeri Plalangan 03. 

Seperti yang diketahui, pada pandemi COVID-19, hal terpenting agar terhindar dari penyakit mematikan tersebut adalah dengan selalu menjaga kebersihan lewat cuci tangan dengan baik. 

Berdasarkan observasi Tim Kampus Mengajar Angkatan 3, masih banyak diantara para siswa dan siswi yang belum membiasakan cuci tangan sebelum masuk kelas.

Maka dari itu, tim Kampus Mengajar Angkatan 3 menyusun program kerja ini dengan maksud agar mengingatkan para siswa kembali terkait dengan pentingnya pembiasaan cuci tangan yang baik dan benar.

Pelaksanaan program kerja ini terealisasi lewat sosialisasi kepada para siswa dan siswi mulai dari kelas 1 hingga kelas 5 SD. Tim menyampaikan sosialisasi ini lewat presentasi power point dan juga lagu dari video interaktif yang tim putar khususnya kepada kelas rendah seperti kelas 1, 2, dan 3 SD. 

Kegiatan sosialisasi ini disambut dengan baik oleh para siswa dan siswi sehingga berjalan dengan sukses dan pesan yang tim buat telah tersampaikan dengan baik kepada para siswa dan siswi SD Negeri Plalangan 03 Semarang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun