Mohon tunggu...
Penelusuran Artikel
Penelusuran Artikel Mohon Tunggu... -

Portal seputar tutorial blogging, trik SEO, info kesehetan,bisnis online.dll

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Meme Polwan: Di Situ Kadang Saya Merasa Sedih

25 Februari 2015   02:47 Diperbarui: 17 Juni 2015   10:33 15
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Media. Sumber ilustrasi: PIXABAY/Free-photos

Meme Polwan: Di Situ Kadang Saya Merasa Sedih – Beberapa waktu belakangan sosial media Indonesia kembali dibuat tertawa dengan meme seorang polwan dengan tagline “di situ kadang saya merasa sedih”. Brigadir Dewi Sri Mulyani adalah polwan yang eksis di meme tersebut. Brigadir Dewi yang telah memiliki 3 orang putri ini mengaku tidak menyangka kalau dirinya akan jadi objek meme yang menggelitik dan tersebar luas di jagad sosial media terutama di Indonesia. Brigadir Dewi merupakan anggota Satlantas di Polrestabes Bandung, bagian Pendidikan dan Rekayasa (Dikyasa). Salah satu tugasnya adalah untuk memberikan edukasi kepada anak-anak sekolah mengenai tertib lalu lintas. Pada saat diwawancara di salah satu tv swasta, Brigadir Dewi ditanya mengenai responnya menghadapi anak yang rewel, spontan ia pun menjawab “di situ saya kadang merasa sedih”.

Caption Meme Polwan: Di Situ Kadang Saya Merasa Sedih tersebut dapat dilihat pada gambar . Sekilas meme tersebut tidak terlalu lucu bahkan cenderung mengundang tanya. Tapi memang dasar orang Indonesia, kreatif sekali mengambil peluang suatu peristiwa menjadi bahan komedi. Muncul banyak meme editan dengan berbagai tema yang membuat netizen merasa geli . Brigadir Dewi mengaku sempat tidak merasa nyaman karena dirinya dijadikan meme. Ia takut dengan beredarnya meme tersebut akan membuat malu institusi polri karena dijadikan bahan guyonan. Bahkan di antara para koleganya pun Brigadir menjadi bahan candaan sesama anggota. Brigadir Dewi dinilai sebagai pribadi yang tomboy, sehingga matanya yang agak berkaca-kaca ketika mengeluarkan pernyataan “di situ saya merasa sedih”, dianggap keluar dari karakter yang biasa ia perlihatkan di lingkungan kerjanya. Tetapi sekarang Brigadir Dewi menganggap santai mengenai peredaran meme tersebut yang juga didukung oleh suaminya. Menurutnya selama netizen tidak berlebihan dalam membuat meme, Brigadir Dewi senang bisa memberi energi positif kepada orang lain karena membuat orang lain tertawa. Yang jelas meme seperti ini biasanya hanya bertahan dalam waktu yang tidak lama. Tidak lama lagi pasti akan muncul meme-meme yang baru yang tidak kalah lucu dibanding dengan Meme Polwan: Di Situ Kadang Saya Merasa Sedih. www.penelusuranartikel.com

Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun