Mohon tunggu...
Pasha Kirana
Pasha Kirana Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Pelajar

kegemaran menulis

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud Pilihan

Pelajar Antikorupsi? Ini Perilaku yang Harus Diterapkan

18 November 2022   04:16 Diperbarui: 18 November 2022   04:19 465
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur 

Tentu kita sudah pernah atau bahkan sering mendengar kata "KORUPSI". Entah dari berita di televisi, surat kabar, ataupun media sosial. Tapi apa kita tahu makna dari kata korupsi? Makna dari korupsi menurut UU No.31 Tahun 1999 Jo UU No.20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi adalah tindakan melawan hukum dengan maksud memperkaya diri sendiri, orang lain, atau korupsi yang berakibat merugikan negara atau perekonomian negara.

Dari penjelasan sebelumnya dapat disimpulkan bahwa tindakan korupsi sangat merugikan bagi negara. Banyaknya tindakan korupsi yang terjadi di Indonesia tentunya perlu dikurangi dan diantisipasi agar generasi yang akan datang tidak melakukan hal yang sama. Dalam dunia pendidikan dilakukan salah satu bentuk upaya pencegahan dan pemberantasan korupsi dengan Pendidikan Anti Korupsi (PAK).

Dilansir dari kompas.com (2012) Pendidikan Antikorupsi diberlakukan di seluruh jenjang pendidikan di Indonesia mulai tahun ajaran 2012/2013. Kurikulum pendidikan diharapkan mampu mendorong seluruh peserta didik dan menanamkan nilai-nilai anti dan melawan korupsi.

Namun demikian, sikap antikorupsi harus didasari dari kesadaran diri setiap individu. Kuatnya keyakinan dalam diri mengenai nilai-nilai antikorupsi perlu ditanamkan lebih padat lagi dalam diri setiap Individu.

Berikut perilaku yang dapat diterapkan pada pelajar agar membentuk pribadi antikorupsi.

1. Hidup Sederhana

Sumber: bisnis.com
Sumber: bisnis.com

Hidup sederhana memiliki arti hidup tidak berlebih-lebihan, sesuai dengan apa yang dibutuhkan. Merasa puas dan cukup memberi diri rasa tenang.

Sikap seseorang yang selalu merasa kurang dapat membuat mereka melakukan hal yang mampu merugikan orang lain. Salah satunya tindakan korupsi. Demi memenuhi kebutuhan dari kepuasannya akan harta atau kuasa ia melakukan tindakan curang, yakni korupsi.

Oleh sebab itu hidup sederhana sangat penting dalam setiap individu. Pada pelajar perilaku hidup sederhana dapat dilakukan dalam kehidupan sehari-hari seperti membeli jajan atau kebutuhan sekolah sesuai kebutuhan bukan sesuai gengsi atau ikut-ikutan teman yang tidak sesuai dengan kemampuan diri.

2. Bekerja Keras

Arti dari kerja keras adalah usaha untuk mencapai sesuatu dengan sungguh-sungguh. Namun kerja keras perlu diiringi dengan cara/usaha yang dilakukan secara benar dan sesuai.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun