Mohon tunggu...
Josephine Olivia
Josephine Olivia Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

apapun masalahnya, bagaimana pun buruknya keadaan, ingatlah kamu tidak terjebak. selalu ada jalan keluar

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Masa Depan Jurnalisme Ada di Tangan Anda, Sudah Siap?

6 Maret 2023   21:02 Diperbarui: 7 Maret 2023   11:34 304
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Potret Jurnalisme Masa Kini dan Masa Depan. Sumber: Pantau.com

Dalam '(Re)defining Multimedia Journalism' yang ditulis Mindy McAdams, ia menyebutkan bahwa sejatinya, jurnalisme multimedia tidak mengharuskan adanya ruang interaktif dalam produk jurnalistik.

Menurutnya, interaktif menjadi nilai tambah bagi suatu berita. Berita dalam jurnalisme multimedia mengajak pembacanya untuk aktif, namun banyak juga yang memberikan pengalaman pasif.

Masa Depan Jurnalisme Dimulai dari Sekarang

Kini, media menjadi sahabat baru jurnalisme. Adanya multimedia mampu melengkapi produk jurnalistik dan mampu menarik perhatian audiens.

Meski berpengaruh, hadirnya multimedia tidak menggantikan media lama. Teks berita dan media seperti video, audio, infografis, hingga foto mampu melengkapi dan berinovasi secara kreatif (Khaer, Khoir & Hidayati, 2021).

Dengan inovasi berita yang menarik, audiens mampu memahami berita lebih jelas dan menyaksikan 'pertunjukkan' visual yang menarik. Hal ini yang menggambarkan jurnalisme di masa depan.

Perkembangan teknologi yang sangat pesat menimbulkan pertanyaan bagi jurnalis : bagaimana gambaran jurnalisme di masa yang akan datang?

Pada realitanya, masa depan jurnalisme sudah dimulai dari sekarang.

Dengan hadirnya teknologi yang mendukung penggunaan multimedia dalam jurnalisme, kini produk-produk jurnalistik memiliki ciri khas yang berbeda dibandingkan sebelumnya.

Bila dulu suatu berita hanya memuat tulisan saja, kini kita dapat melihat berbagai elemen media yang digunakan dalam berita, dari grafis hingga animasi.

Namun, tak hanya perkembangan, jurnalisme multimedia masa depan juga memiliki tantangan dan konsekuensi bagi jurnalis dalam menghasilkan berita yang berkualitas.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun