Mohon tunggu...
Ozy V. Alandika
Ozy V. Alandika Mohon Tunggu... Guru - Guru, Blogger

Seorang Guru. Ingin menebar kebaikan kepada seluruh alam. Singgah ke: Gurupenyemangat.com

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Sabar Hari Ini, Belum Tentu Hasilnya Hari Ini

14 Januari 2020   21:39 Diperbarui: 14 Januari 2020   21:44 829
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi sabar. (pixabay.com)

Sudah sabar dalam menghadapi ujian, harus sabar pula menunggu hasil ujian, harus sabar lagi jika gagal, dan harus sabar terus menunggu kesempatan ujian berikutnya. Apalagi jika ini adalah ujian hidup? Memang, sabar itu ilmu tingkat tinggi.

Sabar itu belajarnya setiap saat, latihannya setiap waktu, dan ujiannya datang dengan tiba-tiba. Ibaratkan sekolah, maka orang sabar itu sekolahnya tidak pakai tamat-tamat, kecuali dijemput oleh kematian.

Sabar Hari Ini, Belum Tentu Hasilnya Hari Ini

Dibalik kesabaran, biasanya ada harapan besar yang diduga akan indah jika saja tercapai. Tidak heran, sebagian besar orang begitu kokoh dalam memperjuangkan apa yang ia inginkan. Seorang petani wortel begitu sabar menanti semaiannya tumbuh, berkembang dan panen.

Namun, ujian petani wortel kadang bukan tentang hama wortel, curah hujan yang tidak stabil, maupun tentang banyaknya wortel yang mati. Ujian besar petani adalah harga wortel yang jatuh.

Bisa dibayangkan sakitnya. Sudah berbulan-bulan sabar dalam menjaga, merawat, dan melindungi wortel, tiba-tiba saja sabar itu berbuah kekecewaan.

Bagi petani wortel yang sabar, mungkin ia akan menerima dengan lapang dada dan menanam wortel lagi di hari kemudian. Tapi, bagi petani yang tidak sabar bisa-bisa ia berhenti jadi petani dan tidak mau menanam wortel lagi seumur hidupnya.

Apakah itu batas kesabaran seorang petani? Nyatanya kesabaran yang dilakukan hari ini belum tentu bisa berbuah hari ini. Butuh berbulan-bulan untuk menanam sabar, biarkan ia bertumbuh, dan berbunga sebagai kekuatan hati.

Ada orang yang sabar, dan kesabarannya langsung dikabulkan di hari yang sama bahkan tanpa usaha. Misalnya tentang anak muda yang sedang berharap dapat teman kondangan, belum sempat mencari teman malah ada orang yang menjemputnya ke rumah dan mengajak kondangan bareng.

Ada orang yang sabar, dan kesabarannya dibalas setelah usaha susah payah yang ia lakukan. Misalnya tentang anak muda yang belum kunjung dapat teman kondangan, padahal 3 hari lagi mau pesta. Semua teman, sahabat, dan tetangga ia hubungi. Setelah beberapa kali posting snap WA, IG, dan FB, akhirnya ia dapat teman SD yang juga mau kondangan. Akhirnya.... Hehehe

Dan terakhir, ada pula orang yang sabar namun kesabarannya belum kunjung terbalas bahkan mungkin sampailah hari ini. Padahal, menurut ukuran logika dan perhitungan usaha, harusnya kesabaran itu segera berbuah.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun