Mohon tunggu...
Nyi Ai Tita
Nyi Ai Tita Mohon Tunggu... Guru - Guru suasta

Berakit rakit ke hulu berenang renang ke tepian bersakit sakit dahulu bersenang senang kemudian

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Motivasi Hari Pertama US

21 Mei 2022   21:41 Diperbarui: 21 Mei 2022   21:43 142
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.


Setelah semua siap, panitia mengajak peserta untuk melakukan ice breaking. Dengan tujuan mereka merasa bahagia, badannya sehat, dan kuat. Sehingga kecerdasan pun  bisa bertambah.


Beres kegiatan ini, Jelita kembali mengkondisikan untuk siap menyimak sedikit arahan sebagai penguat bagi para peserta. Sebelum menyimak Jelita tetap harus memposisikan teman-temannya. Terutama posisi duduk yang benar supaya tubuh sesuai dengan haknya. Hal ini dilakukan terus supaya konsentrasi bisa bertahan lama.


Supaya tertantang, peserta yang melakukan aktifitas yang sifatnya membangun karakter baik dipersilahkan untuk berdiri dan memasuki ruangan. Di hari ini mencapai empat puluh 45 persen. Mudah-mudahan berikutnya bisa meningkat. Aamiin.  

Hari ketiga


Alhamdulillah anugerah terindah dari Yang Mahakuasa. Nuansa cerah sangat mendukung kondisi ujian di hari ketiga. Sehingga para peserta bisa bermain di sekolah menjelang bel tiba.


Hari ketiga seperti biasa. Panitia meminta peserta yang berani untuk memimpin sekaligus meminta untuk mengeksplor kemampuan mereka dalam memimpin ice breaking.


Di luar dugaan peserta yang jarang muncul seperti biasanya sekarang muncul ke depan untuk memimpin. Anindia Akmal dan Radit mampu memimpin teman-temannya dengan bahagia. Mereka bisa ketawa sambil mengikuti gerakan yang diberikan oleh temannya yang luar biasa.


Beres kegiatan ini, peserta secara reflek memberi apresiasi kepada mereka berdua dengan tepuk tangan. Panitia juga sama merasa bahagia dan mengapresiasi dengan tampilnya murid hebat tersebut.

Hari keempat


Suasana hari keempat Ujian Sekolah masih tetap kondisi dan situasi sangat mendukung. Bahagia selalu menyertai kami warga sekolah yang akan melakukan aktivitas. Sehingga butir-butir rasa syukur mengalir dari lubuk hati terdalam.


"Maka nikmat Tuhanmu  yang manakah  yang kamu dustakan..." (QS. Ar-Rahman ayat 13).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun