Mohon tunggu...
Nur Deviani
Nur Deviani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Hobi membaca

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pendidikan Tidak Lagi Diminati: Bekerja Di Usia Dini Menjadi Solusi Karena Faktor Ekonomi

15 November 2023   13:48 Diperbarui: 15 November 2023   19:53 171
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Permasalahan rendahnya kualitas sumber daya manusia Indonesia yang kian ramai di perbincangkan, hal ini di kaitkan dengan bebagai permasalahan yang terjadi saat ini, kualitas anak anak muda Indonesia kian menjadi pertanyaan, mau jadi apa negara kita dengan kualitas sdm seperti ini? potensi serta Kualitas dari suatu negara bisa dilihat dengan mudah dari kualitas Sdmnya . apa yang akan terjadi di masa depan jika permasalahan ini tidak dapat di atasi, edukasi yang kian melemah dan angka pemerosotan pendidikan kian naik. 

Mungkin dampak dari kacaunya sdm saat ini tidak dapat kita lihat sekarang tetapi beberapa tahun yang akan datang. Pendidikan kian mahal anak anak yang berasal dari kalangan bawah kesulitan untuk menempuh pendidikan karena ketidak sediaan biaya, padahal pendidikan merupakan jalan yang paling penting untuk memajukan dan mencerdaskan bangsa lantas apa yang akan terjadi jika banyak anak anak bangsa yang harus putus sekolah hanya karena biaya. Cukup menyedihkan kemajuan teknologi informasi pada era digitalisasi ini tidak di iringi dengan peningkatan sumber daya manusia lantas siapakah yang salah? 

 

Mengutip dari kementrian keuangan daya saing indonesia masih rendah, posisi daya saing Indonesia Masih berada tingkat 50, hal ini menunjukan bahwa kualitas sdm Indonesia kian mengalami penurunan dari 2018. kualitas sdm Indonesia sekitar 25 angka ini menunjukkan kualitas sdm Indonesia lebih rendah dengan 3 negara yaitu Malaysia, thailand dan Singapura. 

Adapun faktor faktor yang menyebabkan rendahnya kualitas sumber daya Indonesia yaitu rendahnya pendidikan indonesia , rendahnya literasi anak anak bangsa, sedikitnya peluang pekerjaan. Dari beberapa faktor diatas faktor utama rendahnya kualitas sumber daya manusia adalah rendah akses pendidikan, biaya pendidikan di Indonesia masih sangat mahal pada taraf kehidupan masyarakat dari kalangan yang kebawah. Banyak dari mereka yang tidak dapat melanjutkan pendidikan karena faktor ekonomi. Pendidikan tidak lagi diminati bekerja pada usia dini jadi solusi akibat ekonomi

Dalam upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia di Indonesia pemerintah diharapkan dapat berkontribusi besar dalam perwujudan dan peningkatan sdm Indonesia, kebijakan mengenai pendidikan berperan penting sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas serta values pendidikan Indonesia. Suatu negara dengan tingkat pendidikan yang baik akan menghasilkan manusia manusia yang berkualitas dan profesional, seperti yang terjadi di jepang kemajuan serta kualitas negara mereka tidak perlu dipertanyakan. Pendidikan merupakan suatu kunci untuk memajukan negara. permasalahan permasalahan akan terselesaikan kemiskinan, Pengangguran, dan kesejahteraan bisa diselesaikan dengan pendidikan. Bagaimana suatu negara bisa maju jika pendidikan negara tersebut belum merata dan mayoritas anak anak bangsa tidak bersekolah dan memilih untuk bekerja untuk memenuhi kebutuhan hidup mereka. 


Tingkatkan Kualitas pendidikan anak bangsa kunci utama Indonesia berjaya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun