Mohon tunggu...
Nugroho Endepe
Nugroho Endepe Mohon Tunggu... Konsultan - Edukasi literasi tanpa henti. Semoga Allah meridhoi. Bacalah. Tulislah.

Katakanlah “Terangkanlah kepadaku jika sumber air kamu menjadi kering; maka siapakah yang akan mendatangkan air yang mengalir bagimu?” (67:30) Tulisan boleh dikutip dengan sitasi (mencantumkan sumbernya). 1) Psikologi 2) Hukum 3) Manajemen 4) Sosial Humaniora 5) Liputan Bebas

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

STIAMAK Barunawati Tuntaskan Magang 2020-2021

7 Januari 2021   21:33 Diperbarui: 7 Januari 2021   21:46 516
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Praktik kerja di industri pelabuhan menjadi unggulan STIAMAK (dokpri-foto diambil  sebelum pandemi) 

Program pemagangan dirancang untuk lebih mengenalkan dunia kerja kepada mahasiswa. Stiamak (Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi dan Manajemen Kepelabuhan) Barunawati Surabaya yang memang menjadi sekolahnya para praktisi, kembali mengadakan rancangan ujian Magang yang deadline pengumpulan laporan akan diselenggarakan pada tanggal 29 Januari 2021 mendatang. 

Sebagai pembimbingan kelompok, telah dilaksanakan pembimbingan secara online melalui aplikasi zoom pada tanggal 7 Januari 2021 pukul 1930 sampai dengan 21.00 dengan diikuti oleh 71 mahasiswa semester 7 dan segenap dosen serta Senat STIAMAK Barunawati Surabaya. 

Salah satu event internasional kerjasama STIAMAK - Pelindo III - IHC The Netherland (Dokpri-Foto sebelum pandemi) 
Salah satu event internasional kerjasama STIAMAK - Pelindo III - IHC The Netherland (Dokpri-Foto sebelum pandemi) 

Sebagaimana diketahui, sekolah tinggi ini memiliki kedekatan dengan dunia logistik, pelayaran dan kepelabuhan, sehingga proses magang mahasiswa tidak jauh-jauh dari bisnis pelayaran, logistik, supply chain management, freight forwarding. perusahaan bongkar muat di pelabuhan, perusahaan terminal darat atau depo, trucking company, dan industri terkait terutama ekspedisi muatan kapal laut (EMKL).  Sebanyak lebih dari 80% mahasiswanya terserap di dunia industri pelayaran dan kepelabuhan tersebut, sebagian juga adalah pelaku umkm, bisnis mandiri, dan pegawai atau karyawan swasta lainnya.

Pembelajaran online menjadi alternatif utama di era pandemi (Dokpri) 
Pembelajaran online menjadi alternatif utama di era pandemi (Dokpri) 

Stiamak Barunawati Surabaya juga menjalin kerja sama internasional  dengan Port of Rotterdam, Pelindo III Group, IHC The Netherland yang bergerak di bidang pabrikasi kapal laut, Korea, Malaysia, termasuk STC Belanda dan perguruan tinggi negeri dan swasta di Indonesia.

Kerjasama STIAMAK dengan Pemda di Tulung Agung (Dokpri) 
Kerjasama STIAMAK dengan Pemda di Tulung Agung (Dokpri) 

Sindikasi sekolah Nasional juga dipimpin oleh STIAMAK dalam Forum Sekolah Administrasi Bisnis dan Logistik Kemaritiman yang beranggotakan jejaring di Banjarmasin Kalimantan, Surabaya Jawa Timur, Semarang Jawa Tengah, dan Yogyakarta. Selain itu, STIAMAK BArunawati juga aktif dalam kegiatan manajemen ilmu pengetahuan di ASBUPI (Asosiasi Badan Usaha Pelabuhan  Indonesia),  AIABI (Asosiasi Ilmu Administrasi Bisnis Indonesia) dan organisasi PEMDA terkait kerja sama penelitian serta pengabdian masyarakat. 

Pendekatan keamanan dan bela negara bekerja sama dengan Polri (Dokpri, Foto sebelum pandemi) 
Pendekatan keamanan dan bela negara bekerja sama dengan Polri (Dokpri, Foto sebelum pandemi) 

Pemahaman terhadap materi pemagangan adalah (1) Organisasi (2) Core business di perusahaan tersebut, (3) Proses Bisnis (4) Dinamika masalah di lapangan (5) Alternatif Solusi yang ada dan Yang Ditawarkan (6) BAgaimana dengan perusahaan lain
Bisa juga dengan SWOT Analysis sehingga strategi bisnis ke depan dipetakan oleh pemagang.

Semoga semua diberikan kelancaran dan tetap disiplin protokol kesehatan. (07.01.2021/Endepe) 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun