Mohon tunggu...
Nova Eka Putri
Nova Eka Putri Mohon Tunggu... Mahasiswa - Nova Eka Putri / Universitas Andalas

Saya mempunyai minat di bidang kecantikan

Selanjutnya

Tutup

Beauty

Skincare Bisa Menghilangkan Bopeng, Mitos atau Fakta?

19 Oktober 2022   16:00 Diperbarui: 19 Oktober 2022   16:10 4270
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Beauty. Sumber ilustrasi: Unsplash

Bopeng adalah salah satu jenis bekas jerawat yang cukup dalam pada kulit, dan cara menghilangkan bopeng terbilang sulit. Bopeng merupakan permasalahan yang dihadapi oleh perempuan maupun laki-laki. Bopeng sangat mengganggu penampilan wajah. Bopeng terjadi karena memencet jerawat, menggaruk jerawat dan bisa juga dikarenakan bekas cacar.  Bopeng ini terjadi ketika lapisan kulit bagian dalam mengalami kerusakan, dan sayangnya tidak bisa menghilang dengan sendirinya. Untuk menghilangkan bopeng, perlu dilakukan treatment khusus secara rutin.

Bagaimana kebenaran fakta dari penggunaan skincare dapat menghilangkan bopeng? Dan bagaimana juga mitos dari skincare dapat menghilangkan bopeng?
Mitos tentang penggunaan skincare dapat menghilangkan bopeng :
1. Bopeng bisa hilang dengan sendirinya?
Dikutip dari pernyataan dr Icha selaku dokter di Diva Clinic Padang, bahwasannya bopeng tidak bisa hilang dengan sendirinya.
2. Bopeng bisa dihilangkan dengan skincare?
Dikutip dari forum Sehatq, skincare saja tidak cukup untuk memulihkan bopeng. Skincare hanya membantu mengurangi masalah-masalah lain seperti gatal dan kemerahan di sekitar bopeng.
3. Bopeng bisa dihilangkan dengan menggunakan masker organik?
Masker wajah hanya berperan untuk menjaga kesehatan dan kebersihan area bopeng dari bakteri penyebab jerawat.
Bagaimana kebenaran faktanya ?
Karena tidak dapat hilang sendirinya, terdapat hal-hal tertentu dalam cara menghilangkan bopeng yang perlu kamu perhatikan agar kulit wajah kembali mulus. Faktanya, skincare dan masker organik saja tidak cukup untuk mengatasi bopeng. Skincare dan masker organik hanya bisa mencegah timbulnya masalah lain seperti kemerahan dan gatal di sekitar bopeng. Cara terbaik untuk menghilangkan bopeng dan atasi masalah pori adalah dengan treatment.
Untuk menghilangkan bopeng, perlu treatment khusus yang harus dilakukan dengan rutin dan telaten, seperti :
1. Laser Fractional CO2
adalah prosedur kecantikan yang menggunakan gas karbon dioksida dan laser untuk meratakan kulit. Penggunaan laser dan karbon dioksida membantu menghilangkan bekas luka, kutil, tanda lahir, hingga keriput yang dalam. Prosedur laser CO2 dilakukan secara rawat jalan oleh seorang dokter spesialis kulit.
2. RF Microneedle
adalah metode perawatan untuk masalah bekas jerawat seperti bopeng, kerutan, munculnya pori-pori besar, kulit kendur, stretch mark, dan selulit tanpa menjalankan proses operasi. Perawatan microneedling RF mengkombinasikan alat berupa jarum kecil (microneedling) yang ditusuk dengan kedalaman bervariasi dari 0,5 mm hingga 3,5 mm untuk membuat perlukaan sekaligus menghantarkan energi radiofrequency (RF) yang memberikan panas untuk merangsang pertumbuhan kolagen baru untuk menggantikan jaringan elastis yang telah rusak.
3. Dermabrasi
adalah prosedur pengelupasan kulit menggunakan alat khusus yang berputar untuk mengangkat lapisan kulit terluar. Dengan ini, sel-sel kulit baru yang lebih sehat dapat muncul dan kulit akan tampak lebih halus.
4. Dermal Fillers
adalah dengan menyuntikkan cairan ke bekas jerawat yang berlubang sehingga permukaannya sama rata dengan permukaan kulit lainnya. Dermal filler bekerja dengan mengembangkan atau menaikkan daerah tertentu pada wajah. Prosedur ini umum digunakan pada bagian yang mengalami pengenduran dan terlihat kosong.
5. Chemical Peeling (pengelupasan kimiawi )
adalah perawatan kecantikan yang dapat diaplikasikan pada wajah yang terdapat bopengnya. Larutan kimia akan dioleskan ke area yang diinginkan, dan menyebabkan kulit terkelupas dan kulit mati serta kotoran akan terangkat.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Beauty Selengkapnya
Lihat Beauty Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun