Mohon tunggu...
Noni Arnee
Noni Arnee Mohon Tunggu... -

Kecoa pengembara yang belajar menjadi cantik

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Mumi dari Kampung Kurulu

6 Mei 2012   16:11 Diperbarui: 25 Juni 2015   05:37 765
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Setelah menempuh perjalanan sekitar 30 kilometer dari kota Wamena, kendaraan dobel gardan jenis Hillux yang saya tumpangi bersama rombongan akhirnya berhenti di tempat parkir beraspal. Beberapa meter dari pintu gerbang perkampungan di desa Yiwika, Distrik Kurulu, Wamena.

Ini kampung wisata di Wamena. Satu dari beberapa perkampungan yang dihuni Suku Dani tradisional yang mendiami Lembah Baliem, Pegunungan Papua Tengah. ”Keaslian” mereka ini terlihat dari pakaian adat lengkap yang dikenakan. Para lelaki memakai koteka lengkap dengan pernak-pernik kalung batu-batuan, kerang, dan aksesoris dari bulu unggas, tulang dan taring babi hutan yang menghiasi tubuhnya. Sedangkan perempuan mengenakan Sali (kulit kayu) yang menutupi bagian pinggang kebawah. Bagian atas tubuhnya dibiarkan terbuka. Tak lupa noken (tas dari akar) yang terlilit dikepala.

Mas Dewanto mengucapkan salam kepada beberapa orang dan langsung memasuki pintu gerbang kampung. ”Kami nego dulu dan jangan mengeluarkan kamera,” jelas pemandu kami itu. Maksudnya, kami harus menunggu deal negosiasinya dengan kepala suku untuk menentukan tarif sehingga kami bisa masuk, melihat dan memotret aktivitas para native. Selain memamerkan kesederhanaan dan keunikan budaya suku pedalaman, Kampung Kurulu juga mempunyai daya tarik tersendiri bagi wisatawan lokal dan manca yang datang ke Wamena, yakni mumi (mayat yang diawetkan) leluhur yang konon usianya ratusan tahun. Semula saya berpikir harus ke negeri di ujung utara benua Afrika untuk menyaksikan mumi. Ternyata, di Wamena juga ada. Itulah mengapa kampung wisata ini juga disebut dengan kampung mumi. Memang, di sini mempunyai aturan yang harus dipatuhi para wisatawan. Apa itu? Di kampung mumi dilarang memotret sembarangan karena objeknya ”mahal” dan semua dikenakan”charge”.Karena itu ketika datang ke Kurulu, wisatawan harus siap dengan kantong tebal untuk membayar momentum langka mengabadikan suku pedalaman dan aktivitasnya ini.

Biasanya ketika datang berombongan, pemandu akan menegosiasi tarif paket dengan menghitung jumlah orang. Pembicaraan "ongkos memotret" kadang juga berjalan alot dan menegangkan jika ketua suku mematok tarif tinggi karena mengeluarkan mumi dari kotaknya untuk dipertontonkan.

Sebenarnya, tidak ada tarif resmi di lokasi mumi Kampung Kurulu. Maksudnya tidak ada harga pasti untuk melihat mumi dan foto bersama atau per orang. Semua harga tergantung pada lobi. Jadi, tidak bisa membayangkan berapa uang yang ”melayang” kalau kami memotret sembarangan.”Membayar Rp 350 ribu untuk mengeluarkan mumi dari Honai. Foto kelompok berisi 10 orang tarifnya Rp 20 ribu. Kalau ingin berfoto sendiri bersama mumi atau dengan penghuninya bayar Rp 10 ribu sekali jepret.” Setelah harga disepakati, kami dipersilahkan memasuki pagar besar terbuat dari bambu dan kayu mengelilingi perkampungan yang konon hanya dibuka saat ada tamu datang. Pintu ini menjadi pemisah antara kehidupan di luar dan alami suku Dani. Kesan primitif sangat terasa,meski ada beberapa penghuninya yang berbaju dan bercelana.

Perkampungan ini dihuni 20 kepala keluarga, dengan delapan buah honai berjejer rapi berbentuk ”U”. Beberapa lelaki di tengah ruang terbuka terlihat sedang membuat dan membakar koteka, serta membakar ubi dengan bakar batu. ”Wah..wah..wah.” ucapan beberapa dari mereka memberi salam dan berjabat tangan menandakan mereka senang dengan kehadiran kami.

Mumi yang diletakkan di dalam sebuah kotak kayu dan disimpan dalam pilamo, rumah adat khusus laki-laki dikeluarkan agar kami bisa menyaksikan langsung. Menurut cerita warga setempat, mumi yang bernama Wim Motok Mabel ini adalah generasi ketujuh. Dulunya ia seorang kepala suku di Lembah Baliem yang ahli strategi. Wim Motok meninggal dalam usia tua dan memberi wasiat kepada keluarganya agar jasadnya tidak dibakar, tapi diawetkan agar bisa dilihat generasi berikutnya.

Kondisinya masih terawat. Karena itu, mumi Wim Motok Mabel, di Desa Yiwika, Distrik Kurulu, paling sering dikunjungi wisatawan dibanding mumi yang ada di Distrik  Asologaima, dan Distrik  Kurima Kabupaten Yahokimo. Meski diperkirakan berumur 360 tahun lebih dan dalam posisi jongkok, kepala, badan, dan kaki masih terlihat jelas. Aksesorisnya juga masih lengkap termasuk koteka yang dipakainya.
 Umurnya ini bisa dihitung dari kalung yang melingkar di lehernya yang diberikan setiap lima tahun sekali melalui upacara pemotongan babi yang lemaknya kemudian dioleskan keseluruh tubuh mumi. Tapi tak semua jasad diperbolehkan dijadikan mumi. Hanya yang berjasa besar terhadap suku seperti kepala suku atau panglima perang yang secara adat diizinkan dijadikan mumi, seperti mumi Wim Motok Mabel. Itu juga yang menjadi alasan kenapa mumi selalu dihadirkan dalam setiap pesta. Kehadiran mumi dipercaya  dapat mendatangkan kebahagiaan dan kesuburan. 
 [caption id="attachment_179673" align="alignnone" width="300" caption="Mumi dari Kurulu yang berusia ratusan tahun"][/caption] 
***
Tidak hanya menyaksikan dan berfoto dengan mumi, wisatawan juga bisa memborong sovenir asli hasil kerajinan tangan mereka yang dipajang di pojok halaman. Seperti koteka berbagai jenis, noken, kalung, gelang, dan beragam kerajinan tangan lain. Kerajinan tangan ini harganya bervariasi. Mulai dari Rp 50 ribu hingga ratusan ribu rupiah. Harganya lebih mahal dibanding toko cinderamata yang ada di sebelah hotel Baliem Palimo tempat kami menginap.
 Penghuni kampung Kurulu ini mengenal uang dengan baik. Bahkan mereka tidak menerima uang ”kecil”. Itu sebabnya sovenirnya dihargai tinggi. ”Uang receh tidak laku di sini,” kata pemandu kami.

Tawar menawar harus dilakukan untuk mendapatkan sovenir yang diincar. Setelah sebuah noken seharga Rp 50 ribu terbayar, terdengar suara pemandu kami. ”Sudah habis waktunya, jangan memotret lagi,” sambil memberi kode agar segera beranjak dari tempat ini. Rupanya kami tak bisa berlama di sana karena "sewanya” telah habis.

[caption id="attachment_179676" align="alignnone" width="300" caption="Menawarkan sovenir kerajinan tangan"][/caption]

***

Sekitar 15 menit perjalanan meninggalkan kampung mumi, di kiri jalan tampak sebuah bukit kecil dengan hamparan pasir putih nan eksotik menghiasi salah satu sisi jalan. Pasir putih jauh lebih putih dan halus dari pasir yang ada di pantai dan berkilau bila tertimpa sinar matahari ini berada di gunung Pikhe Distrik Kurulu. Hamparan pasir putih ini biasa disebut Pasir Putih Tulem. Cukup menarik dan unik mengingat pasirnya ini tidak berada di pantai tapi memenuhi pegunungan batu dan kaki gunung ditengah hijaunya dataran Papua. Tidak ada yang tahu pasti dari mana munculnya pasir putih ini,meski ada spekulasi yang menyatakan bahwa kota Wamena dulunya adalah lautan yang mengering. [caption id="attachment_179675" align="alignnone" width="300" caption="Pasir putih"]

13363201661305318843
13363201661305318843
[/caption]

Dari atas bukit itu, hamparan padang savana dapat terlihat jelas. Pasir putih ini tidak hanya mengingatkan Saya pada pada film Denias ”Senandung Diatas Awan” yang mengambil tempat ini sebagai lokasi syuting. Tapi juga tragedi jatuhnya pesawat Avia Star dua tahun lalu yang menewaskan seluruh penumpangnya. Bekas jejak hitam pesawat jatuh itu masih terlihat di atas bukit ini. Non

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun